MANOKWARI, Linkpapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, memimpin upacara peringatan ulang tahun (HUT) ke-22 Provinsi Papua Barat di Kantor Gubernur, Jalan Brigjen Marinir (Purn) Abraham O. Atururi, Arfai, Selasa (12/10/2021).
Upacara berlangsung khidmat dihadiri Forkopimda Papua Barat, Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, Wakil Bupati Fakfak, para pimpinan perangkat daerah, dan para pegawai lingkup Pemprov Papua Barat serta para undangan. Bertugas sebagai komandan upacara, Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat, Barnabas Dowansiba.

Momen peringatan HUT Papua Barat kali ini memiliki makna tersendiri bagi Dominggus Mandacan. Pasalnya, dirinya kali ini selaku inspektur upacara terakhir kalinya di ujung periode pertamanya bersama wakil gubernur, Mohammad Lakotani.
Dominggus dalam sambutannya mengajak seluruh elemen masyarakat Papua Barat merenungkan dan menghayati kembali bahwa kelahiran Provinsi Papua Barat di tanah Papua merupakan karunia Tuhan Yang Maha Kuasa yang mesti disyukuri.

Karena pada hakikatnya, kata dia, upaya pemekaran atau pembentukan daerah otonom baru selalu ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan umum kepada masyarakat.
“Oleh karena itu dari hati yang paling dalam, saya mengajak kita semua untuk mengisi dan membangun provinsi ini agar kehadiran dan manfaatnya benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat,” kata Dominggus.
Dominggus kembali menceritakan sejarah terbentuknya Provinsi Papua Barat yang awalnya banyak menuai pro dan kontra. Saat itu dirinya yang sedang menjabat sebagai Bupati Manokwari berani menjamin keamanan terbentuknya Provinsi Papua Barat dan menyetujui Manokwari sebagai ibu kota provinsi.
“Kita juga patut bersyukur karena pada peringatan ulang tahun yang ke–22 kali ini, merupakan momen terakhir bagi saya dalam jabatan sebagai Gubernur Papua Barat periode pertama,” kata dia.
Dirinya berpesan kepada seluruh masyarakat tetap bergandengan tangan, bahu-membahu mengisi dan mempertahankan eksistensi Provinsi Papua Barat demi masa depan generasi berikutnya.
Kepada seluruh pegawai negeri sipil dan seluruh elemen di lingkungan Pemprov Papua Barat untuk tetap semangat bekerja keras, melaksanakan tugas pokok dan fungsi sesuai amanat yang diemban.
“Lebih khusus saya titip provinsi ini ke depan jaga dan pelihara segala aset, baik perkantoran maupun fasilitas-fasilitas lainnya yang dimiliki oleh Provinsi Papua Barat,” pesannya. (LP10/red)




