27.7 C
Manokwari
Minggu, Mei 5, 2024
27.7 C
Manokwari
More

    Ikut Sumbangkan Darah, Ketua DPW NasDem Papua Barat: Dengan Donor Kita Selamatkan Orang Lain

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Papua Barat, Dominggus Mandacan, ikut mendonorkan darahnya dalam aksi sosial di Kabupaten Manokwari, Sabtu (14/8/2021).

    Aksi sosial berupa donor ini diinisiasi Pemuda Siaga Pandemi Bersama Donor Plasma (PSP Berderma) dan DPW Garda Pemuda NasDem Papua Barat.

    Dominggus usai mendonorkan darahnya mengatakan kegiatan donor darah sangat membantu masyarakat yang membutuhkan.

    Baca juga:  Forkolimasi Teluk Bintuni Siap Menangkan Dominggus Mandacan di Pilgub 2024

    “Kita harus saling membantu untuk menyelamatkan orang dengan berbagi kasih salah satunya dengan donor darah. NasDem akan selalu mendukung pemerintah dalam berbagai program untuk masyarakat,” ucap Gubernur Papua Barat ini.

    Dominggus juga mengajak semua pihak untuk terlibat mendonorkan darah terlebih dengan tingginya kebutuhan darah.

    “Dengan donor darah juga bisa menyelamatkan orang lain yang membutuhkan. Bukti dukungan saya dengan kegiatan ini saya juga mendonorkan darah saya,” ungkap dia.

    Baca juga:  Mau dapat Sembako Gratis, Yuk Ikutan Vaksinasi NasDem Papua Barat

    Selain menggelar donor darah, DPW Partai NasDem Papua Barat dengan sejumlah organisasi sayapnya juga telah melaksanakan vaksinasi massal Covid-19 di Manokwari. Dijadwalkan pekan depan vaksinasi massal akan digelar di Kota Sorong.

    “Vaksinasi Covid juga perlu untuk masyarakat karena bisa membentuk imun kita. Dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan oleh NasDem juga di Sorong. Ketua NasDem di kabupaten lainnya juga perlu melaksanakan itu, kita akan mendukung,” tutup dia.

    Baca juga:  Ini Tiga Nama Capres Usulan DPW NasDem Papua Barat di Rakernas

    Kegiatan donor darah telah berlangsung sejak Jumat (13/8/2021). Dari data sementara, sudah lebih dari 100 orang yang telah mendonorkan darahnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat resmi membuka pendaftaran seleksi terbuka calon pejabat eselon dua....

    NPHD Diteken, Anggaran Pengamanan Pilkada Papua Barat Rp75 Miliar

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere bersama Kapolda Papua Barat Irjen...

    Selama Maret 2024, Hunian Hotel di Papua Barat dan Papua Barat Daya Alami Peningkatan  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat Merry dalam releasenya Kamis (2/5/2024)...