26.4 C
Manokwari
Kamis, Maret 13, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    195 Bintara Polda Papua Barat Dilantik di SPN Jayapura

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K. resmi menutup pendidikan Bintara Polri tahun 2024,di lapangan SPN Polda Papua, Kamis (11/7/2024).

    Upacara penutupan Pendidikan Bintara Polri tahun 2024 di SPN Polda Papua dihadiri oleh Karo SDM Polda Papua Barat Kombes Pol. Arief Hidayat, S.I.K mewakili Kapolda Papua Barat.

    Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan, S.I.K. mengatakan terdapat 195 bintara dari Papua Barat yang dilantik pada momentum tersebut.

    Baca juga:  Balitbangda Papua Barat Harap Semua Program OPD Berbasis pada Aplikasi BRIDA

    “Hari ini jumlah Bintara Polri yang dilantik berjumlah 489 orang, yang terdiri dari Polda Papua 294 orang dan Polda Papua Barat 195 orang,”ujar Ongky.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K., M.H. selaku Inspektur Upacara menyampaikan amanat Kalemdiklat Polri, Komjen. Pol. Drs. Purwadi Arianto, M.Si., menjelaskan Kegiatan Upacara tersebut merupakan pertanda telah berakhirnya seluruh rangkaian program Pendidikan Pembentukan Bintara dan Tamtama Polri Gelombang I T.A. 2024 di Sepolwan, Pusdik Brimob dan Pusdik Polair Lemdiklat Polri serta SPN Polda yang telah berlangsung selama 5 (lima) bulan.

    Baca juga:  Persiapan Pembelajaran Tatap Muka, Vaksinasi Pelajar di Papua Barat Baru 6,8 Persen

    “Selamat kepada para Bintara yang telah dilantik hari ini karena telah berhasil menyelesaikan Pendidikan Pembentukan Gelombang I TA. 2024”,ungkap dia.

    Baca juga:  *NasDem Buka Penjaringan Cakada di PBD, Petrus Kasihiw: Tanpa Mahar*

    Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D. Fakhiri,S.I.K berpesan agar para bintara Polri dapat menjadi garda terdepan dari Polda Papua maupun Polda Papua Barat, untuk betul-betul melayani masyarakat dengan ikhlas.(LP3/Red)

    Latest articles

    61 Calon Taruna/Taruni Akpol Jalani Rikkes I di Polda Papua Barat

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) Tahap I bagi calon taruna taruni Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung...

    More like this

    61 Calon Taruna/Taruni Akpol Jalani Rikkes I di Polda Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) Tahap I bagi calon taruna...

    DPD KP2IT Desak Gubernur Papua Barat Bentuk Tim Audit Aset Daerah

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Pembangunan Pemuda Indonesia Timur (KP2IT) Papua...

    Sidang Praperadilan Korupsi Jalan Mogoy-Merdey Papua Barat Ditunda, Kajati Mangkir

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sidang praperadilan kasus dugaan korupsi proyek pembangunan dan peningkatan jalan Mogoy-Merdey...