TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) bekerja sama Pusat Konsultasi Pemerintahan Daerah (PKPD) menggelar bimbingan teknis (bimtek) edukasi aplikasi desain dan rencana anggaran biaya (RAB) kampung.
Sebanyak 174 aparatur dari 80 kampung mengikuti kegiatan RAB yang berlangsung di Gereja Katolik KM2, Distrik Bintuni, Selasa (10/01/2023).
Sambutan Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, yang disampaikan Kepala DPMK, Haris Tahir, mengatakan desa atau kampung diberikan kesempatan besar mengurus tata pemerintahan sendiri.
Selain itu, pemerintah kampung diharapkan bisa lebih mandiri, baik dalam pengelolaan pemerintahannya di bidang administrasi, kependudukan, administrasi keuangan, maupun administrasi pembangunan.
“Dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan perlu ditingkatkan sumber daya manusia (SDM) kepada perangkat kampung melalui bimbingan teknis pengelolaan kegiatan pengelolaan edukasi aplikasi desain dan RAB. Guna mempermudah pemerintah kampung dalam melaksanakan pembangunan kampung,” kata Haris.
Melalui bimtek ini diharapkan agar SDM bisa lebih mandiri dalam perencanaan, penganggaran, maupun pelaksanaan kegiatan.
“Untuk itu para kepala kampung dan aparat lainnya harus bekerja sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan agar terhindar dengan permasalahan hukum sehingga pembangunan dan pemberdayaan kampung dapat tercapai sesuai dengan UU Nomor 6 Tahun 2014,” terangnya. (LP5/Red)