26 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26 C
Manokwari
More

    BPN Teluk Bintuni Canangkan Zona Integritas Bebas Korupsi

    Published on

    BINTUNI – Kantor Pertanahan Kabupaten Teluk Bintuni, bertekad mewujudkan lingkungan kerja dengan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Bebas Bersih Melayani (WBBM). Pencanangan pembangunan zona integritas ini, dimulai Kamis (15/10/2020).

    Plt. Sekda kabupaten Teluk Bintuni, Drs. Frans Nicolas Awak mengatakan upaya mewujudkan zona integritas ikut ditentukan kapasitas dan kualitas yang berperan dalam peningkatan masing-masing individu.

    Baca juga:  Hasil Quick Count Pilkada Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw-Matret Ungguli Ali Ibrahim Bauw-Yohanis Manibuy

    Menurutnya keberhasilan sebuah lembaga dalam menciptakan kondisi kerja yang aman, nyaman, harmonis, transparan dan terukur diawali koordinasi yang baik antara pimpinan dan staf.

    “Adanya pengertian yang baik dalam lingkungan kerja juga harus memenuhi kepastian hukum dari peluang korupsi,” terangnya.

    Dengan demikian, Kantor Pertanahan Teluk Bintuni mulai menggalakan WBK dan WBBM dalam rangka upaya pencegahan korupsi dan sekaligus meningkatkan kualitas-kuantitas pelayanan publik.

    Baca juga:  Kantor Imigrasi Manokwari Sosialisasi Eazy Passport dan "Jajan Papeda" di Teluk Bintuni

    “Ini sesuai dengan tugas pokok dan fungsi BPN. Lakukan secara bertahap untuk wujudkan WBK-WBBM agar daerah ini mendapat nilai yang baik dalam hal pencegahan korupsi,” pesannya.

    Ia mengajak seluruh pihak untuk mendukung upaya BPN Teluk Bintuni mewujudkan zona integritas menuju pelayanan yang bersih dan bebas korupsi.

    Baca juga:  Pembahasan APBD-P Teluk Bintuni, Proyeksi Pendapatan dan Belanja Daerah Turun

    Pencanangan yang digelar di salah satu hotel ini, dihadiri Kajari Teluk Bintuni, Marthen Tandi, Kapolres Teluk Bintuni diwakili Kasat Reskrim, AKP. Junaidi Weken, Dandim 1806 Teluk Bintuni diwakili Pasi Intel, Lettu Inf. Septyan, Sekretaris DPRD Teluk Bintuni, Drs. Mesak Pasalli, M.Si dan Kepala Kantor Pertanahan Bintuni. (LPB5/red)

    Latest articles

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian publik balap nasional lewat debut impresifnya pada seri pertama Mandalika...

    More like this

    Satlantas Teluk Bintuni Gelar Operasi 21 Stasioner, 20 Kendaraan Terjaring

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Sebanyak 20 kendaraan terjaring dalam Operasi 21 Stasioner yang digelar...

    Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Fakta terungkap dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kampung Simai-Kampung...

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air...