BINTUNI – Dua warga Teluk Bintuni, dikonfirmasi terinfeksi virus Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium.
Sesuai rilis tim Gugus Tugas, Rabu (2/9/2020), keduanya merupakan warga Kampung Wesiri Timur.
Juru bicara Satgas Covid-19 Teluk Bintuni, dr. Wiendo menjabarkan keduanya berjenis kelamin laki-laki berinisial HTR (26) dan WFG (25).
“Saat ini keduanya sudah dirawat di ruang isolasi RSUD Teluk Bintuni, sejak 1 September kemarin,” terangnya.
Dari hasil pemeriksaan PCR Real Time, tercatat 30 orang terkonfirmasi positif, sementara 50 orang sudah dinyatakan sembuh dari total 83 kasus Covid.
“Saya mengimbau semua warga, terutama jelang tahapan Pilkada, setiap pasangan calon harus menerapkan protokol kesehatan yang secara teknis sudah diatur KPU,” pungkasnya.(LPB5/red)