27.2 C
Manokwari
Sabtu, April 27, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Unipa Jadwalkan Belajar Tatap Muka Juni, Rektor Minta Vaksinasi Massal

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapuabarat.com – Rektor Universitas Papua (UNIPA) Manokwari Meky Sagrim mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan uji coba kuliah tatap muka Juni mendatang. Civitas akademi berharap vaksinasi massal bisa dilakukan sebelum Juni.

    “Mulai Juni ini bantuan paket data untuk menunjang kuliah daring bagi mahasiswa sudah dihentikan sehingga perkuliahan harus dilaksanakan dengan tatap muka. Untuk itu pihak kampus mulai melakukan persiapan yang diperlukan untuk kuliah tatap muka,” ungkap Rektor, Jumat (9/4/2021).

    Baca juga:  Satgas Covid-19 Manokwari Butuh Tambahan Petugas Pemulasaran Jenazah

    Diakui Rektor, aktivitas kuliah tatap muka cukup rumit. Karena harus membatasi jumlah mahasiswa di dalam kelas maupun fasilitas penunjang lainnya.

    Selain itu, akan dilakukan penjadwalan ulang, termasuk durasi pembelajarannya. Sagrim mengungkapkan pihaknya sudah meminta kepada pemda agar bisa melakukan vaksinasi bagi dosen dan mahasiswa. Namun hingga saat ini jumlahnya masih sangat minim.

    Baca juga:  Golkar Manokwari Mulai Buka Pendaftaran Fungsionaris Jelang Pileg 2024

    “Total mahasiswa, dosen, pegawai lainnya serta pejabat struktural di UNIPA mencapai 25 ribu orang. Kita sudah meminta dilakukan vaksinasi tetapi jumlahnya masih sangat minim. Yang secara mandiri melakukan vaksin juga tidak banyak. Apalagi dalam DIPA tidak ada alokasi anggaran untuk biaya vaksin. Setidaknya yang diberi vaksin para dosen,” jelasnya.

    Baca juga:  Tim Avatar Ringkus 2 Kawanan Begal Manokwari, 1 Masih Buron

    Pihaknya berharap jika nantinya aktivitas perkuliahan secara tatap muka dilakukan tidak terjadi persoalan baru. Terutama munculnya klaster baru di kampus UNIPA. UNIPA sendiri telah membentuk Satgas Covid-19 sejak tahun lalu.(LPB3/red)

    Latest articles

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa Pileg 2024. Pembukaan kotak suara dilakukan di Kantor KPU, Jumat...

    More like this

    DPC PKB Manokwari Bakal Buka Penjaringan Kepala Daerah Bulan Mei

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam persiapan menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak November mendatang, DPC Partai Kebangkitan...

    Kebakaran Mini Market Swapen Akibat Korsleting Listrik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kebakaran mini market di kompleks swapen kelurahan Manokwari Barat pada Selasa petang...

    Dinilai Berdedikasi, PT Matahari Digital Printing Raih Award dari BPJS Kesehatan Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- PT Matahari Digital Printing meraih penghargaan dari BPJS Kesehatan Cabang Manokwari. Penghargaan...