25.7 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Turnamen Sepak Bola HUT Kota Manokwari, Hermus Serukan Junjung Sportivitas

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar turnamen sepak bola bertajuk Bupati Cup II 2022.

    Turnamen yang diikuti tim perwakilan dari tiap distrik ini dalam rangka menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) ke-124 Kota Manokwari. Turnamen dibuka langsung Bupati Manokwari, Hermus Indou, di Lapangan Borasi, Minggu (16/10/2022).

    Baca juga:  Bupati Manokwari Tekankan Pentingnya Masyarakat Punya KTP-el

    “Turnamen ini dapat kita jadikan sebagai sarana konsolidasi adu bakat dan prestasi dalam bidang sepak bola,” kata Hermus.

    Hermus mengatakan, salah satu tujuan pembangunan saat ini adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) meliputi kualitas mental dan fisik.

    “Agar ke depan kita memiliki generasi muda yang berkualitas, fisik yang sehat dan tangguh, tumbuh berdaya berhasil dan berguna,” tuturnya.

    Baca juga:  Sekda Manokwari Terima Aspirasi Massa Pemilik Hak Wilayat Lokasi Tambang Waserawi

    Kepada seluruh tim peserta Hermus menyerukan bahwa sepak bola mampu mengajarkan banyak hal. Tidak hanya kekuatan fisik, tetapi membutuhkan skill, pemikiran taktik, strategi, kesabaran, serta kerja sama tim.

    “Oleh karena itu, turnamen sepak bola kali ini harus benar-benar kita jadikan sebagai sarana untuk mencapai tujuan yang baik, yaitu membentuk SDM berkualitas secara fisik dan mental, meningkatkan persatuan persaudaraan, serta meningkatkan prestasi agar melahirkan atlet berkualitas,” bebernya.

    Baca juga:  PPDB 2022-2023, SMAN 1 Manokwari Terima 288 Siswa Baru

    Hermus juga berpesan bahwa meskipun ini adalah turnamen, tetapi yang terpenting adalah kebersamaan dan sportivitas. “Tetap sportif dan taati seluruh peraturan pertandingan yang telah disepakati bersama,” pesannya. (LP8/Red)

    Latest articles

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    0
    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona 2025” pada Jumat pagi (18/4/2025) bertempat di Lapangan Tokubetsu...

    More like this

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4...