26.4 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Tim Softball Papua Barat Berpeluang Lolos PON XXI 2024 Aceh-Sumut

    Published on

    BANTEN, LinkPapua.com – Tim softball putra dan putri Papua Barat tengah berjuang pada Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) yang berlangsung di Lapangan Softball Tangerang, Banten, 23-31 Juli 2023.

    Mereka berpeluang besar mencapai target dan meraih tiket lolos ke PON XXI 2024 Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) setelah melakoni pertandingan di partai super round.

    “Tim putri berada di peringkat ke-9 dan putra di peringkat ke-8. Namun, mereka sangat berpeluang lolos ke PON. Fokus kami adalah meraih peringkat aman untuk tiket ke PON,” ujar Ketua Pengprov Persatuan Baseball dan Softball (Perbasasi) Papua Barat, Derek Ampnir, Sabtu (29/7/2023).

    Baca juga:  Derek Ampnir Libatkan 10 Peneliti Unipa Kaji Dokumen RPB 2021 di 14 Kab/Kota

    Derek mengungkapkan meskipun tim softball Papua Barat mengalami beberapa kekalahan, angin segar masih berpihak pada mereka. Hal ini disebabkan absennya tim softball Aceh dan Sumut.

    Derek juga mengapresiasi perjuangan para atlet yang meski menghadapi banyak kendala dalam persiapan menuju Pra-PON ini, tetap tampil maksimal dengan berhasil mengalahkan tim-tim yang berlatih selama berbulan-bulan dengan fasilitas lebih baik.

    “Kami menghadapi banyak hambatan, seperti tidak memiliki lapangan untuk berlatih karena digusur. Mau pinjam lapangan Unipa, tapi dipalang, terkendala dana, dan harus bermain dengan hanya 11 pemain daripada 17 pemain. Namun, kami tetap optimis, berdoa, dan bersyukur yang memungkinkan kami untuk meraih hasil maksimal dan lolos dari babak penyisihan menuju PON. Ini kemurahan Tuhan,” beber Derek.

    Baca juga:  Jelang Puncak HUT PI, BPBD PB Keluarkan Imbauan Dini Bagi Pengguna Taxi Laut

    Terkendala dana, Derek mengaku hanya bisa membawa 11 pemain yang seharusnya 17 pemain. Dari jumlah ini mereka dimaksimalkan harus bermain di semua posisi. Hasilnya memuaskan, para atlet ternyata bisa bermain full game dengan cara bertukar pemain tiap saat.

    “Terima kasih kepada Bapak Gubernur Papua Barat (Pj Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga dan OPD terkait, para orang tua atlet, tim ofisial, dan semua pihak yang telah memberikan dukungannya tanpa kami bisa sebutkan satu per satu. Spesial bagi semua atlet yang telah berjuang,” tuturnya.
    Sebelumnya, setelah melewati babak penyisihan, tim softball Papua Barat berhasil melaju ke partai super round. Tim putra berada di Pool C bersama tim dari Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Aceh. Sementara, tim putri berada di Pool B bersama tim dari Sulawesi Tenggara, Jawa Tengah, Banten, Jawa Timur, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Utara.

    Pertandingan terakhir akan dilaksanakan, Minggu (30/7/2023), untuk memperebutkan peringkat 1, 2, 3, dan 4. (LP2/Red)

    Latest articles

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H yang dipusatkan di gedung MUI Papua Barat Minggu (27/4/2025). Turut...

    More like this

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H...

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...