26.6 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Tiga Motor Terlibat Lakalantas di Manokwari, Dua Pengendara Luka-luka

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di Jalan Soejarwo Condronegoro, Kelurahan Manokwari Barat, Kecamatan Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Selasa (23/5/2023) sore.

    Insiden ini melibatkan tiga kendaraan bermotor (ranmor) dan mengakibatkan luka-luka pada dua pengendara.

    Kasat Lantas Polresta Manokwari, Iptu Subhan S. Ohoimas, menjelaskan kecelakaan terjadi antara sepeda motor Honda CFR, sepeda motor Honda Supra, dan Kawasaki KLX.

    Baca juga:  Susul Golkar, Giliran Partai Ummat Serahkan SK Dukungan ke Yo Join

    Sepeda motor Honda CFR dikemudikan Rifki, seorang anggota kepolisian, sedangkan sepeda motor Honda Supra dikendarai Dimas Duwiri. Keduanya bergerak dari arah SMP Yapis menuju lampu lalu lintas Makalo.

    Namun, saat mereka tiba di depan kantor Dinas Kehutanan, sepeda motor Kawasaki KLX melaju dari arah berlawanan dengan pengendara yang dalam keadaan mabuk akibat minuman beralkohol.

    Baca juga:  Pria tak Dikenal Ditemukan Meninggal Dunia di Pasar Wosi

    Dengan kecepatan tinggi dan kehilangan kendali, kendaraan tersebut keluar jalur di sebelah kanan jalan dan menabrak sepeda motor Honda CFR dan sepeda motor Honda Supra.

    “Akibat dari kejadian kecelakaan lalu lintas mengakibatkan ketiga pengendara terjatuh di badan jalan aspal dan mengalami luka-luka. Dibawa ke RSUD Manokwari untuk mendapatkan perawatan medis,” ujar Subhan.

    Baca juga:  Harga BBM Naik, Legislator Teluk Bintuni Erwin Beddu: Daerah Butuh Solusi Cepat

    Satlantas Polresta Manokwari telah mengumpulkan keterangan dari para saksi yang berada di sekitar lokasi kejadian. Selain itu, kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan telah diamankan di Satlantas Polresta Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...