27 C
Manokwari
Selasa, Januari 21, 2025
27 C
Manokwari
More

    Temui Warga Swaven, HERO Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan dan Kebahagian Masyarakat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono menggelar silaturahmi bersama warga komplek Swaven Waimob pada Senin (4/11/2024) malam.

    Dihadapan warga, Hermus yang juga merupakan Bupati incumbent tersebut menyampaikan setelah dilantik ia akan kembali menemui warga komplek Swaven.

    “Nanti setelah dilantik saya akan datang ke sini lagi. Mari sama-sama wujudkan pembangunan di Manokwari karena membangun daerah harus melibatkan semua unsur, termasuk masyarakat,”ujar Hermus.

    Baca juga:  PWI Pusat Kepemimpinan Hendry Ch Bangun Fokus Pendidikan Wartawan

    Disampaikannya, dipasar sentral Sanggeng yang baru, pemda sudah menyiapkan tempat berjualan yang layak untuk pedagang.

    “Tempat jualan bagi mama-mama di Swaven sudah kita siapkan. Begitu juga dengan mama-mama dari wilayah lainnya. Semua dibagi secara proporsional,”ungkapnya.

    Baca juga:  Peringati Hari Pahlawan, Murid TK Pembina Manokwari Ziarah ke TMP

    Sementara itu, Calon Wakil Bupati Manokwari Mugiyono mengatakan bersama Hermus Indou, ia akan mewujudkan kesejahteraan dan kebahagiaan bagi masyarakat. Politisi PKS itu mengaku sudah merealisasikan sejumlah program didaerah tersebut.

    “Selama menjadi anggota DPR Papua Barat, beberapa titik jalan disini sudah dibangun. Semoga itu bisa digunakan dengan baik,”pesannya.

    Baca juga:  Polisi Ciduk Pengedar Pil Koplo di Manokwari, 564 Butir Disita

    Dalam silaturahmi tersebut, pasangan HERO juga didampingi sejumlah anggota DPRK Manokwari, salah satunya Masrawi Aryanto. Masrawi memuji gebrakan yang telah dilakukan oleh Hermus Indou terhadap pembangunan di Manokwari.(LP3/Red)

    Latest articles

    Kemenkum Papua Barat Teken Komitmen Zona Integritas Menuju WBK-WBBM

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kanwil Kemenkum Papua Barat menandatangani komitmen bersama pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih & Melayani (WBBM)...

    More like this

    Kemenkum Papua Barat Teken Komitmen Zona Integritas Menuju WBK-WBBM

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kanwil Kemenkum Papua Barat menandatangani komitmen bersama pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas...

    Pemprov Papua Barat Harap Tambahan Kuota CPNS 180 Bisa Terakomodir

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Sekda Papua Barat Yacob S Fonataba menegaskan kuota CPNS Papua Barat...

    Dipercayakan jadi Pimpinan DPRK dari Golkar, Suriyati : Ini Buah Kesabaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna tentang pembukaan tahun sidang 2025, penetapan program...