28.9 C
Manokwari
Rabu, Januari 15, 2025
28.9 C
Manokwari
More

    Temu Keluarga Alfons Manibui di Kampung Masui Dihadiri Caleg Lintas Partai

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Acara temu keluarga besar Alfons Manibui yang digelar di Kompleks Masui Kelurahan Bintuni Barat, Distrik Bintuni, Jumat (2/2/2024), dihadiri ratusan orang dari berbagai latar belakang. Menariknya, pertemuan juga dihadiri sejumlah calon anggota DPRD Kabupaten Teluk Bintuni dari lintas partai.

    Dari pantauan media ini, ada terlihat Yoseph Serio, Yance Maboro dan Nicodemus T Elungan yang maju sebagai caleg DPRD Teluk Bintuni Dapil 1 dari PKN. Kemudian juga ada Yoseph Emaury dan Yolefin Kindewara, dua caleg DPRD Teluk Bintuni dan DPRD Papua Barat dari Partai Perindo.

    Baca juga:  Deklarasi Pemilu Damai, Pj Gubernur Ali Baham Harap tak Sekadar Slogan

    “Terima kasih bapak-bapak caleg yang sudah hadir dalam pertemuan hari ini. Ini adalah pertemuan keluarga besar, yang punya keinginan untuk membangun Papua Barat lebih baik,” kata Alfons Manibui, dalam sambutannya.

    Baca juga:  Saul Rante Lembang Optimistis Bawa NasDem Rebut 1 Kursi DPR RI di Dapil Papua Barat

    Dalam momen temu keluarga ini, Alfons Manibui menyampaikan pendidikan politik agar masyarakat Teluk Bintuni turut menyukseskan Pemilu serentak pada 14 Februari 2024, dengan mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menggunakan hak pilihnya.

    Baca juga:  PPP Papua Barat Target Menang di Pemilu, Yasman Tuntut Kader Kerja Solid

    Pertemuan dari sore hingga malam ini, diakhiri dengan makan bersama dan bergoyang dengan iringan live musik. Aparat keamanan dari Polres Teluk Bintuni, diturunkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban temu keluarga ini. (LP5/red)

    Latest articles

    Ponpes Nurul Jannah Manokwari akan Gelar Liga Panahan Papua

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pondok Pesantren (Ponpes) Modern dan Tahfidz Nurul Jannah Manokwari akan menggelar Liga Panahan Papua (LPP). Ajang ini akan berlangsung 21 hingga 23...

    Kodam XVIII/Kasuari Gelar Syukuran HUT ke-8

    More like this

    Ponpes Nurul Jannah Manokwari akan Gelar Liga Panahan Papua

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pondok Pesantren (Ponpes) Modern dan Tahfidz Nurul Jannah Manokwari akan menggelar Liga...

    Anggaran Siap, Pemkab Bintuni Segera Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni siap memulai program Makan Bergizi Gratis. Pemda tengah...

    Kodam XVIII/Kasuari Gelar Syukuran HUT ke-8

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komando Daerah Militer (KODAM) XVIII/Kasuari menggelar acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT)...