MANOKWARI, Linkpapua.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari telah menggelar pleno rekapitulasi dan penghitungan suara pada Senin (4/3/2024).
Dihari pertama yang digelar hingga Selasa Subuh, KPU Manokwari telah merampungkan pleno pada 5 distrik yang meliputi daerah pemilih (dapil) 3 dan dapil 4 yaitu distrik Sidey, Manokwari Utara, Masni, Prafi( dapil 4) dan Warmare, Manokwari Selatan dan Tanah Rubuh (dapil 3).
Ketua KPU Manokwari Christin.R. Rumkabu dalam pleno tersebut bersama para saksi presiden, calon perseorangan dan partai menyepakati pleno rekapitulasi dilanjutkan pada Selasa Siang.
“Kita sepakati untuk pleno rekapitulasi akan dilanjutkan Selasa 5 Maret pukul 12.00,”ujar Christin saat menskors pleno KPU Manokwari Selasa (5/3/2024) Subuh.
Dihari kedua pleno KPU Manokwari akan merampungkan 2 distrik yaitu distrik Manokwari Barat dan distrik Manokwari Timur. Kedua distrik tersebut meliputi dapil Manokwari 1 dan dapil Manokwari 2.(LP3/Red)