24.3 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
24.3 C
Manokwari
More

    Tak Berperkara di MK, KPU Papua Barat Tetapkan DOAMU sebagai Calon terpilih

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat menggelar Rapat Pleno terbuka penetapan Pasangan Calon Terpilih Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat hasil pilkada serentak tahun 2024 pada Kamis (10/1/2025).

    Ketua KPU Papua Barat Paskalis Semunya yang memimpin menyampaikan bahwa penetapan calon terpilih mengharuskan KPU melaksanakan rapat pleno paling lambat tiga hari setelah Buku Registrasi Perkara Konstitusi (e-BRPK) diterbitkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK).

    Baca juga:  NasDem Tunjuk Dominggus Mandacan Calon Tunggal di Pilgub Papua Barat

    “Berdasarkan e-BRPK yang sudah diterbitkan MK, Papua Barat tidak menghadapi gugatan terkait hasil Pilkada 2024, sehingga proses ini dapat berjalan dengan lancar dan damai,”ujar Paskalis.

    Baca juga:  DoaMu jilid II, Dominggus-Lakotani Maju Kembali di Pilkada Papua Barat

    Paskalis mengungkapkan bahwa selama tahapan Pilkada, situasi di Papua Barat relatif kondusif. Hal ini, menurutnya, merupakan hasil kerja keras semua pihak yang terlibat.”Tahap selanjutnya pengusulan pelantikan,”ungkapnya.

    Baca juga:  Forkoda PP DOB Dukung Pasangan DoaMu Maju Pilkada Papua Barat 2024

    Pleno penetapan ini dihadiri oleh Penjabat Gubernur Papua Barat, Bawaslu Papua Barat, Kapolda Papua Barat, Pangdam XVIII/Kasuari, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih, partai pengusung, unsur Forkopimda dan Ketua DPR Papua Barat.(LP3/Red)

    Latest articles

    Bersama Gubernur, Kapolda Sulteng Pimpin Pemusnahan Barang Bukti Narkotika Sabu 40...

    0
    PALU, Linkpapua.com-Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) Irjen Pol Dr. Agus Nugroho memimpin pelaksanaan pemusnahan barang bukti narkotika jenis sabu sebanyak kurang lebih 40 kilogram (Kg)...

    More like this

    Bersama Gubernur, Kapolda Sulteng Pimpin Pemusnahan Barang Bukti Narkotika Sabu 40 Kg

    PALU, Linkpapua.com-Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) Irjen Pol Dr. Agus Nugroho memimpin pelaksanaan pemusnahan barang...

    Presiden Hadiahi Penghargaan Nugraha Sakanti Kepada Divisi Humas Polri dan Enam Satker Lainnya

    JAKARTA, Linkpapua.com-Presiden Prabowo Subianto memberikan penghargaan Nugraha Sakanti kepada tujuh satuan kerja di jajaran...

    DPRK Manokwari RDP dengan Dinas Pendidikan Jelang SPMB, Trisep: Kita Ingin Pastikan Kesiapan Sekolah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi IV DPRK Manokwari menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Pendidikan...