25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    STKIP Muhammadiyah Manokwari Yudisium 97 Mahasiswa, PGSD Terbanyak

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – STKIP Muhammadiyah Manokwari menggelar yudisium untuk 97 mahasiswa di Kampus STKIP Muhammadiyah, Rabu (23/10/2024).

    Program studi PGSD menjadi peserta yudisium terbanyak.

    Ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari Hawa Hasan, S.SOS, M.Pd mengatakan, yudisium ini merupakan yang ke-11 tahun akademik 2023/2024. Dikatakan bahwa yudisium merupakan agenda rutin tahunan dari lima program studi STKIP MM.

    “Mereka yang mengikuti yudisium telah dianggap lulus dan memenuhi syarat dan mendapatkan gelar sesuai dengan bidangnya yaitu Sarjana Pendidikan (S Pd),” terang Hawa Hasan.

    Baca juga:  HERO Deklarasikan Kemenangan, Disambut Ratusan Pendukung

    Menurutnya, 97 mahasiswa yang mengikuti yudisium terdiri dari lima program studi. Di antaranya, pendidikan guru sekolah dasar (PGSD) 60 mahasiswa, pendidikan bahasa Inggris 5 mahasiswa, pendidikan bahasa dan sastra Indonesia 22 mahasiswa, pendidikan matematika 5 mahasiswa dan pendidikan biologi 5 mahasiswa.

    Hawa Hasan juga mengucapkan selamat kepada para orang tua dan 97 mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya dengan baik. Dirinya perpesan agar selalu menjaga nama baik almamater di manapun mereka bekerja.

    Baca juga:  Raih WTP ke-9, Bupati Teluk Bintuni: Tantangan untuk Lebih Baik

    “Dharma bakti Anda telah ditunggu oleh keluarga masyarakat dan negara. Jangan pernah berhenti untuk belajar, karena belajar tidak hanya dalam bangku sekolah dan kampus tetapi, dari segala persoalan, lingkungan sekitar juga menjadi pembelajaran bagi kesuksesan Anda,” kata dia.

    Di akhir sambutannya Hawa Hasan mengucapkan terima kasih kepada para pembina harian, wakil ketua, bapak/ibu kaprodi, para dosen serta panitia yudisium yang telah bekerja sama mendidik, membina dan memberi pengetahuan kepada mahasiswa/mahasiswi sehingga mereka bisa sampai pada puncak yudisium.

    Baca juga:  Satlantas Polres Manokwari Upayakan Buka Blokir Jalan di Sidey

    Ketua Panitia Sulistyohadi, M.Pd mengatakan bahwa Yudisium tahun ini berjalan baik. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada semua panitia yang sudah bekerja sama dalam menyukseskan acara ini.

    “Saya juga ucapkan selamat dan sukses kepada para yudisium, selamat untuk gelar barunya semoga ilmunya berguna dalam mambangun daerahnya khususnya dalam bidang pendidikan,” imbuhnya. (LP14/red)

    Latest articles

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    0
    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah gagal melaju dari babak 64 besar. Hasil minor dalam dua...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...