MANOKWARI-Sekretaris Daerah Manokwari, Aljabar Makatita mengatakan akan mengusulkan penambahan kuota formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 ke Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB)
“Untuk kouta penambahan formasi CPNS 2018, BKD dan perwakilan pencari kerja akan ke Jakarta untuk bertemu dengan pihak Kemenpan. Persoalannya ada beda versi antara Kemenpan dan pencaker. Kalau versi pencaker masih kurang 1080 formasi tetapi dari Kemenpan hanya kurang 192 formasi. Ini yang diperjuangkan disana,”ujar Sekda belum lama ini.
Menurutnya peluang usulan tersebut dapat terealisasi pihaknya akan tetap mengupayakannya.
“Semoga versi yang dari pencaker itu yang bisa terakomodir. Kita hanya bisa berdoa dan berusaha itulah pentingnya duduk bersama dengan Kemenpan,”jelasnya.
Penambahan kuota CPNS 2018 sendiri diambil setelah adanya pertemuan kepala-kepala daerah di Papua Barat bersama Menpan RI belum lama ini. Pasalnya hasil formasi CPNS 2018 dibeberapa wilayah presentase kelulusan bagi Orang Asli Papua (OAP) masih rendah sehingga munculnya gelombang protes didaerah.(LPB3/red)