26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Serahkan LKPD, Bupati Manokwari Harap Bisa Kembali Raih Predikat WTP

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari resmi menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2021 kepada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Papua Barat, Kamis (17/3/2022). LKPD ini diharap memenuhi standar dan mampu mengantar Manokwari kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

    Baca juga:  Hari ini ETLE Uji Coba di Manokwari, Pelanggar Langsung Dapat Surat Tilang

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengatakan pelaporan sudah diserahkan kepada BPK RI. Ia berharap, LKPD ini sudah memenuhi standar pelaporan.

    “Kita harap pelaporan kita sudah memenuhi standar pelaporan dan memenuhi harapan. Tentu ke depan kita juga masih membutuhkan bimbingan dalam penyusunan,” tuturnya usai menyerahkan materi LKPD kepada BPK RI Perwakilan Papua barat.

    Baca juga:  570 CPNS Pemkab Manokwari Ikuti Latsar, Hermus Indou: Jangan Main-main!

    Menurut Hermus, LKPD ini sangat penting. Karena akan menjadi parameter pengelolaan keuangan daerah. Sekaligus sebagai dasar untuk mempertahankan predikat opini WTP bagi Pemkab Manokwari.

    Hermus mengakui, masih banyak kendala yang dihadapi dalam penyusunan LKPD. Salah satunya yakni masih minimnya SDM di Pemkab Manokwari.

    Baca juga:  Usai Dihibahkan Kemenhub, Pemkab Manokwari Akan Tingkatkan Fasilitas Pelabuhan Marampa

    “Tentu kendala banyak dalam penyusunan termasuk SDM kita yang masih minim. Tentu kita harus genjot dalam menyusun laporan dengan baik dan benar sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku,” tandasnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media...

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan kalangan media massa di gedung BPK Papua Barat, Manokwari, Kamis...

    More like this

    Jadi Jurkam HERO, Zulfikar Sadikin: Kota Manokwari akan Segera Terwujud

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Politisi partai Golongan Karya (Golkar) Zulfikar Arse Sadikin menjadi salah satu juru...

    Bawaslu Sebut Ratusan TPS di Papua Barat Masuk Kategori Rawan

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Papua Barat memetakan titik-titik tempat pemungutan suara...

    Ribuan Massa “Banjiri” Kampanye Akbar HERO Di Prafi 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO) menggelar kampanye akbar di lapangan...