25.7 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Serahkan DPA, Bupati Kasihiw Wanti-wanti OPD Soal Anggaran: Tak Ada yang Kebal Hukum

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw menyerahkan secara sombolis dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) 2024, Kamis (14/3/2024). Kasihiw mengingatkan seluruh OPD agar berhati-hati dalam mengelola anggaran.

    “Di dalam dokumen DPA ini, terdapat hajat hidup orang banyak, sehingga kita dituntut untuk melaksanakan amanah ini dengan baik. Berhasil tidaknya program kita di 2024 tergantung bagaimana mengelola DPA,” terang Kasihiw

    Baca juga:  Pendapatan Kabupaten Teluk Bintuni Masih Bergantung Pusat dan Provinsi

    Menurutnya, seluruh pimpinan perangkat daerah dapat melaksanakan tugas dengan baik dengan mengedepankan kepemimpinan leadersif, pada semua fungsi di masing-masing dinas. Perlu diketahui di tahun 2023, pemkab telah menekan rentan kendali jarak di daerah distrik yang kategori terjauh, dan terisolir, dengan selesainya sejumlah titik pembukaan jalan penghubung antarwilayah distrik di Moskona raya.

    Baca juga:  Ombudsman dan DPR Papua Barat Perkuat Sinergi Pengawasan Pelayanan Publik

    Selain itu, di 2024, Pemkab Teluk Bintuni akan meresmikan Puskesmas Babo Raya, untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di wilayah pesisir.

    Kasihiw juga mengajak agar seluruh pimpinan OPD beserta perangkatnya agar lebih hati-hati dalam penggunaan anggaran OPD. Ia berharap anggaran benar benar digunakan efisien, tepat sasaran dan menyentuh kehidupan rakyat.

    Baca juga:  Soal Nasib Honorer Pemkab Teluk Bintuni, Bupati: Jangan Sampai Kita Gaji Pengangguran

    “Laksanakan tugas dan fungsi dengan memperhatikan asas manfaatnya. Tidak ada orang yang kebal hukum termasuk saya, jadi kerjalah dengan baik, dan layani masyarakat dengan baik atau hati,” tukasnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan perempuan dalam momen peringatan Hari Kartini 2025. Dia menegaskan, semangat perjuangan...

    More like this

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...

    Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa Khawatir Biaya

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Program Rujuk Balik (PRB) dari BPJS Kesehatan terbukti membantu pasien di...

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025....