24.4 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
24.4 C
Manokwari
More

    Sekda Manokwari Tekankan Pentingnya Sinkronisasi dan Sinergitas Antarprogram

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Manokwari, Henri Sembiring, menekankan soal pentingnya sinkronisasi dan sinergitas antarprogram dalam pembangunan daerah.

    Sinkronisasi dan sinergitas, kata dia, diharapkan mampu mengoptimalkan pemanfaatan potensi daerah serta menjawab permasalahan dan kebutuhan masyarakat dan daerah tiap tahunnya.

    Henri menyampaikan itu saat sosialisasi Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2021 tentang Perubahan UU Nomor 21 Tahun 2021 tentang Otonomi Khusus serta Peraturan Pemerintah (PP) RI Nomor 106 Tahun 2021 dan PP RI Nomor 107 Tahun 2021 tentang Penerimaan, Pengelolaan, Pengawasan, dan Perencanaan Induk Percepatan Pembangunan dalam Rangka Pelaksanaan Otonomi Khusus.

    Baca juga:  Haryono: Golkar Setia Bersama HERO di Pilkada Manokwari

    Kegiatan yang berlangsung, Senin (9/1/2023), ini terlaksana berkat kolaborasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat melalui Biro Otonomi Khusus.

    Baca juga:  Kodim 1812/Pegunungan Arfak Segera Terbentuk

    “Pemerintah daerah dituntut membangun kapasitas kemandirian daya saing pembangunan secara menyeluruh. Bahkan, dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 107 Tahun 2021,” kata Henri mewakili Bupati Manokwari, Hermus Indou.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Lepas Tim Symphony Merah Putih ke Internasional Choir Festival

    Henri mengatakan, perangkat daerah memegang peranan penting dalam menentukan keberhasilan pelaksanaan kegiatan pemerintahan dan pembangunan.

    Dia pun berharap seluruh pimpinan perangkat daerah dan Aparatur Sipil Negara (ASN) memahami amanat dari UU Otonomi Khusus sehingga mampu diimplementasikan pada di lingkungan kerja masing-masing. (LP3/Red)

    Latest articles

    Prabowo Apresiasi Polri Bantu Peningkatan Produksi Pangan Nasional

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com-Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengapresiasi kinerja Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya dalam meningkatkan kedaulatan pangan nasional. Presiden menegaskan...

    More like this

    DPRK Manokwari RDP dengan Dinas Pendidikan Jelang SPMB, Trisep: Kita Ingin Pastikan Kesiapan Sekolah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi IV DPRK Manokwari menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Pendidikan...

    Jemaah Haji Sorong Wafat Usai Tuntaskan Ibadah, Jenazah Tiba di Kampung Halaman

    SORONG, LinkPapua.com - Salah satu jemaah haji asal Kota Sorong bernama Abdul Rahman meninggal...

    HUT Bhayangkara Ke-79, Kapolres Bintuni Tegaskan Polri Mitra Masyarakat

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Teluk Bintuni, Papua Barat,...