28.3 C
Manokwari
Kamis, April 18, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    Sah, 771 CPNS dan 512 PPPK Pemprov Papua Barat Kantongi SK

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapuabarat.com-Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan Rabu (24/12) menyerahkan surat keputusan (SK) bagi 1.283 calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

    Sebanyak 1.283 pegawai itu terdiri dari 771 CPNS dan 512 sisanya PPPK. Sebelumnya mereka mengabdi sebagai pegawai honorer di lingkungan Pemprov Papua Barat.

    Baca juga:  Pesan Dominggus ke Wabup Markus Jitmau: Bekerjalah untuk Rakyat

    “Setelah Terima SK segera menghadap pimpinan masing-masing sehingga mendapat arahan. Dengan SK ini kalian bisa tahu akan bertugas di instansi apa,” kata Gubernur pada kegiatan itu.

    Dominggus mengutarakan bahwa 1.283 pegawai ini sudah mengabdi cukup lama di Pemprov Papua Barat. Mereka diimbau tidak menyia-nyiakan jerih payah yang dilakukan selama ini.

    Baca juga:  Kunker di Papua Barat, Wakil Jaksa Agung: Reformasi Birokrasi Bukan Pekerjaan Mudah

    “Butuh waktu lama hingga kalian hari sah menjadi CPNS dan PPPK. Bersyukur atas berkat yang Tuhan beri, selanjutnya kalian harus jadi berkat bagi orang lain melalui tenaga serta ide yang kalian punya untuk pembangunan,” ucap Gubernur lagi.

    Mandacan mengimbau CPNS dan PPPK ini bekerja secara disiplin dan tanggungjawab. Selain gaji mereka dipastikan memperoleh tunjangan perbaikan penghasilan (TPP) setiap bulan.

    Baca juga:  Groundbreaking Kantor DPW NU Papua Barat, Gubernur: Butuh Dukungan Semua Pihak

    “Untuk PPPK awalnya kita siapkan gaji dari APBD, namun setelah ada peraturan presiden gaji mereka akan ditanggung APBN,” sebut Mandacan.

    Dia menambahkan pembayaran TPP dilakukan sesuai kinerja pegawai. Pegawai diimbau rutin masuk kantor dan melaksanakan tugas masing-masing. (LPB1/red)

    Latest articles

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa kelas 12 disejumlah sekolah Kamis (18/4/2024). "Hari ini saya melihat langsung...

    More like this

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...

    Forkoda PP DOB Minta Calon Kepala Daerah di Tanah Papua Wajib Tes DNA

    JAKARTA, linkpapua.com - Ketua Forum Komunikasi Daerah untuk Percepatan Pembentukan Daerah Otonomi Baru (Forkoda...

    KPU Gelar Rapat, Bahas Tahapan Pilkada Papua Barat

    MANOKWARI,linkpapua.com- KPU Papua Barat menggelar rapat koordinasi bersama seluruh komisioner KPU kabupaten se-Papua Barat...