28.1 C
Manokwari
Kamis, April 18, 2024
28.1 C
Manokwari
More

    Sabu Dikemas Dalam Boneka, Polres Manokwari Ringkus Pengedar Jaringan Makassar

    Published on

    MANOKWARI, lminkpapua.com – Satuan Reserse Narkoba Polres Manokwari meringkus residivis jaringan Makassar bernama Tony alias Jemy usai menerima paket narkoba, Selasa (11/1/2022). Dari tangannya disita sabu seberat 3,42 gram.

    Paket sabu-sabu diterima Tony lewat sebuah jasa pengiriman. Sabu tersebut dikemas dalam boneka untuk mengelabui aparat.

    Kapolres Manokwari AKBP Dadang Kurniawan Winjaya mengatakan paket sabu itu dikirim, Seni (10/1/2022). Namun penerima baru mengambilnya pada Selasa (11/1/2022).

    Baca juga:  Ombudsman: Pelayanan Publik Pemkab Manokwari Makin Baik, Kini Zona Hijau

    “Saat menerima paket tersebut, Tony langsung diamankan Tim Satresnarkoba. Tony mendapatkan paket itu dari Makassar,” terang Dadang dalam konferensi pers, Selasa (18/1/2022).

    Dikatakan Dadang, sabu sabu itu disimpan dalam boneka warna biru putih. Selain boneka juga disita HP merek Oppo.

    Baca juga:  BNN Papua Barat Bongkar Sindikat Narkoba Papua Nugini, Amankan 10 Kg Ganja

    Kasat Narkoba Polres Manokwari Iptu Masudi menambahkan, Tony merupakan residivis dalam kasus yang sama. Ia pernah diringkus di Makassar.

    Ia mengedarkan narkoba di Manokwari setelah menerima banyak permintaan. Narkoba itu dipasok dari Makassar.

    “Karena merasa menggiurkan sehingga barang didatangkan ke Manokwari,” kata Masudi.

    Di Manokwari, Tony menjual barang haram tersebut dengan kisaran harga Rp2,8 juta hingga Rp3 juta per gram

    Baca juga:  Sosialisasi Efisiensi Pembayaran di Masa Pandemi, BI Gelar Capacity Building

    “Biasanya yang bersangkutan pecah dengan pola paket hemat. Ada yang harga Rp300 ribu, Rp500 ribu hingga satu juta. Bisa juga dengan paket besar seharga Rp2,8 juta hingga Rp3 juta,” bebernya.

    Tersangka Toni dijerat pasal, yakni Pasal 114, pasal 112 ayat 1 dan 127 ayat 1 Huruf a Undang-undang Narkotika. (LP3/red)

    Latest articles

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi kembali sepanjang kawasan KM 11 Kelurahan Wosi, Manakwari. Pembenahan dilakukan...

    More like this

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...

    Gabriel Asem 2 Periode Pimpin Tambrauw: Pejuang Infrakstruktur hingga Pelopor Konservasi

    TAMBRAUW,linkpapua.com- Bupati Tambrauw periode 2011-2022, Gabriel Asem menoreh banyak karya monumental selama dua periode...

    Forkoda PP DOB Minta Calon Kepala Daerah di Tanah Papua Wajib Tes DNA

    JAKARTA, linkpapua.com - Ketua Forum Komunikasi Daerah untuk Percepatan Pembentukan Daerah Otonomi Baru (Forkoda...