BARCELONA, Linkpapua.com – Lionel Messi resmi pisah jalan dengan Barcelona. Kedua belah pihak tidak menemui kata sepakat terkait perpanjangan kontrak.
Sebelumnya, masa depan Messi pada tampak sudah terselesaikan. Dia bersedia bertahan sampai lima tahun ke depan bahkan gajinya dipotong sebesar 50 persen demi membantu krisis keuangan klub.
Messi bahkan dijadwalkan akan meneken kontrak baru dengan Barcelona pada pekan ini. Itu menyusul pertemuan pihak dengan si pemain dalam pada Kamis (5/8/2021) waktu setempat untuk menuntaskan kesepakatan.
Akan tetapi, pertemuan itu tidak berjalan lancar. Menurut pemberitaan Marca, negosiasi antara Barcelona dan Messi buntu dan mustahil untuk diselesaikan.
Sementara RAC1 melaporkan, Messi mengatakan kepada Barcelona dirinya tidak akan meneken kontrak baru karena ketidakpastian mengenai rencana klub dan situasi finansialnya.
Barcelona akhirnya mengeluarkan pernyataan resmi tentang masa depan pesepak bola berusia 34 tahun itu. Messi akan meninggalkan Barcelona setelah lebih dari dua dekade.
“Meskipun FC Barcelona dan Lionel Messi telah mencapai kesepakatan dan niat yang jelas dari kedua belah pihak untuk menandatangani kontrak baru pada hari ini, hal itu tidak dapat terjadi karena hambatan finansial dan struktural [regulasi Liga Spanyol],” bunyi pernyataan di situs resmi Barcelona.
“Sebagai hasil dari situasi ini, Messi tidak akan bertahan di FC Barcelona. Kedua belah pihak sama-sama sangat menyesal karena harapan dari pemain dan klub pada akhirnya tidak terpenuhi.”
“FC Barcelona dengan sepenuh hati mengucapkan terima kasih kepada si pemain atas kontribusinya membesarkan klub dan mengharapkan yang terbaik untuk masa depan di pemain baik di kehidupan pribadi maupun profesionalnya.”
Messi telah bersama Barcelona sejak 2000. Setelah menembus tim utama pada 2004, Messi sudah membuat lebih dari 750 penampilan di seluruh kompetisi dengan sumbangan 672 gol dan 305 assist untuk memenangi lebih dari 30 trofi juara. (*/Red)