26 C
Manokwari
Kamis, April 3, 2025
26 C
Manokwari
More

    Razia Satlantas Polresta Manokwari, Sejumlah Kendaraan Diamankan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Satlantas Polresta Manokwari menggelar razia kendaraan bermotor di simpang Makalew, Kamis (12/1/2023) pagi.

    Dari razia tersebut sejumlah kendaraan diamankan karena pengendara tidak membawa surat-surat kendaraan.

    Kanit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli Satlantas Polresta Manokwari, Ipda lafit Soming, menjelaskan razia yang dilakukan untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas.

    Baca juga:  Polres Bintuni Ringkus 2 Wanita Pelaku Penipuan Online, Gasak Rp203 Juta

    “Razia yang dilakukan untuk menekan pelanggaran lalu lintas di jalan. Razia yang dilaksanakan hari ini ada sejumlah pengendara yang dilakukan peneguran karena kendaraannya tidak lengkap. Ada tiga kendaraan yang diamankan karena tidak dilengkapi surat-surat kendaraan serta pengendara tidak menggunakan helm,” ujarnya.

    Baca juga:  Satlantas Polresta Manokwari Ajarkan Anak-anak TK Tertib Berlalu Lintas

    Selain memberikan dan menindak pengendara yang melanggar lalu lintas, dalam kesempatan tersebut juga dibagikan brosur tertib berlalu lintas kepada pengguna jalan.

    Baca juga:  Produksi Senpi Rakitan di Manokwari Terbongkar, Sudah Banyak Beredar-Dihargai Belasan Juta

    “Peningkatan intensitas razia tentu untuk meningkat kedisiplinan berlalu lintas. Kita juga mengimbau agar masyarakat dapat melengkapi surat-surat kendaraan maupun kelengkapan berkendara,” tambahnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora,...

    0
    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Irene Marzel Doni disambut dengan prosesi...

    More like this

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...