25.8 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Ramaikan HUT Teluk Bintuni, BPM Pamer Karya Warga Binaan

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kabupaten Teluk Bintuni ikut meramaikan perayaan HUT Kabupaten Teluk Bintuni ke-18 di Gelanggang Argosigemarai, dengan mengisi stan yang disiapkan panitia, Rabu (9/8/2021).

    Wilma Latuheru, Staf Bidang Perencanaan BPM Teluk Bintuni, mengatakan, “Keberadaan kami, turut serta meramaikan perayaan sambil memperkenalkan kepada publik inilah karya dari warga binaan yang kami bimbing.”

    Baca juga:  Kesbangpol Teluk Bintuni: Lewat TMMD Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air

    Wilma menjelaskan, saat ini pihaknya membina warga sebanyak 60 kelompok. “Seharusnya ada sekitar 100 kelompok yang tersebar dari Distrik Bintuni juga distik lainnya, tapi yang aktif sebanyak 60 kelompok binaan,” ucap Wilma.

    Baca juga:  14 Nakes Disuntik Vaksin Corona di Puskesmas Menimeri

    Ada deretan hasil karya yang dipamerkan. Salah satunya hasil laut, seperti udang, kepiting. Sementara itu, khusus dari Distrik Bintuni karya yang dibawa berasal dari tanaman.

    “Karya mereka kita ambil dari hasil alam. Kalau dari seberang kita ambil ada udang, ada kepiting. Untuk yang ada di Bintuni itu dari hasil tanaman,” sebut Wilma.

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni: 3 Personel Dapat Penghargaan, 1 Dipecat Tidak dengan Hormat

    Pihaknya berharap, apa yang telah dihasilkan warga binaan bisa memberikan nilai ekonomi. “Kita berharap kepada kelompok binaan yang kita sudah bina, mungkin ke depannya mereka dapat menambah penghasilan untuk memperbaiki perekonomian mereka,” pungkas Wilma. (LP5/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    Satlantas Teluk Bintuni Gelar Operasi 21 Stasioner, 20 Kendaraan Terjaring

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Sebanyak 20 kendaraan terjaring dalam Operasi 21 Stasioner yang digelar...

    Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Fakta terungkap dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kampung Simai-Kampung...

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air...