MANOKWARI, Linkpapua.com– Sejumlah pegawai pada Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Manokwari, terkonfirmasi positif Covid-19. Mereka kini tengah dalam pengawasan petugas karantina di Rumah Sakit Provinsi Papua Barat.
Direktur Polbangtan Manokwari drh Purwanta mengatakan, kabar mengenai pegawai yang terinfeksi Covid-19, baru diketahui pada pagi hari tadi. Beruntung, mereka bisa segera ditangani oleh petugas karantina.
“Pagi tadi langsung dibawa ke karantina rumah sakit provinsi. Sebelumnya memang sudah ada yang terkonfirmasi positif, ini yang memicu kasus baru. Untuk kasus sebelumnya, sudah ada yang dinyatakan sembuh, sementara sisanya masih jalani karantina mandiri,” Kata Purwanta saat dikonfirmasi Linkpapua.com, Jumat (30/4/2021).
Menurut Purwanta, dari kasus terbaru ini, pihaknya sudah mengambil langkah pencegahan secara tegas. Yakni sterilisasi seluruh ruangan. Dan beberapa pegawai yang sementara menjalani karantina, diwajibkan untuk bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH).
Selama menjalani WFH, lanjut Purwanta, pihaknya terus memantau nutrisi dan obat-obatan bagi pegawainya yang jalani karantina mandiri. Pun itu telah dilakukan sejak kasus pertama terkonfirmasi pada beberapa bulan lalu.
“Selama mereka WFH, kami tidak tinggal diam. Makanan dan suplemen penguat secara rutin kami berikan, dan itu sudah kami lakukan sejak tahun lalu. Ini termasuk memberlakukan protokol kesehatan di lingkungan kantor,” kata Purwanta.(LP7/red)