27.6 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Terjunkan Tim Gabungan Jaga Masjid Selama Ramadan

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Polres Manokwari menerjunkan puluhan personel di sejumlah tempat, termasuk masjid selama bulan Ramadan. Para personel gabungan ini ditempatkan untuk memastikan keamanan.

    Kapolres Manokwari AKBP Parasian Herman Gultom mengatakan, personel yang disiapkan tersebut bersifat statis maupun patroli. Mereka disebar ke beberapa titik.

    Baca juga:  Proses Hukum Laka Maut Manokwari-Pegaf Akan Dihentikan

    “Personel yang disiapkan berjumlah 30 hingga 60 orang yang terdiri dari sejumlah unit seperti sabhara, intel, lalu lintas dan reserse. Mereka ditempatkan di masjid maupun bergerak dengan patroli,” ujar Gultom belum lama ini.

    Gultom mengimbau agar semua pihak ikut menjaga kantibmas yang kondusif di Manokwari. Menurutnya, suasana aman dan harmonis hanya bisa tercipta jika masyarakat ikut saling menjaga.

    Baca juga:  Tantang Polisi, MRPB Siap Buka-bukaan Soal Penambang Emas Kakap IIegal

    “Yang menjalankan ibadah puasa atau tidak tetap saling menghormati dan ikut menciptakan suasana yang tertib. Agar saudara-saudara kita yang melaksanakan ibadah Ramadan bisa menjalankan dengan penuh khidmat. Dengan saling menjunjung toleransi maka kantibmas akan terus terjaga,” tambahnya.

    Baca juga:  Ditangani Pomad, Polres Manokwari Siap Bantu Proses Hukum Kasus Penembakan oleh Oknum TNI

    Selain itu Gultom meminta agar pengelola tempat hiburan malam (THM) dapat menaati edaran bupati untuk tidak beroperasi selama bulan Ramadan.(LP3/Red)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah...

    Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 Usai Kalahkan Arab Saudi 2-0

    TAIF, LinkPapua.com – Uzbekistan menorehkan sejarah luar biasa dengan menjuarai Piala Asia U-17 2025....

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...