25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Maraton Tes Urine di THM, 30 Pekerja Negatif Narkoba

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Satuan Reserse dan Narkoba Polres Manokwari secara maraton melakukan tes urine pada pekerja Tempat Hiburan Malam (THM). Hal ini sebagai upaya pencegahan penyalahgunaan peredaran narkoba di THM.

    Kasat Reserse dan Narkoba Polres Manokwari, Ipda Jhon Haulussy, mengatakan tes urine dilakukan di dua THM yang ada di Manokwari.

    Baca juga:  H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    “Satres Narkoba melakukan tes urine untuk pekerja THM pada Selasa dan Rabu (23-24 Agustus) dengan total 30 orang. Dari tes urine yang dilakukan semuanya hasilnya negatif,” kata Jhon, Kamis (25/8/2022).

    Dia menyampaikan, tes urine bagi pekerja di THM menjadi agenda rutin yang telah dilaksanakan oleh pihaknya. Selain pekerja THM, ke depannya akan dilakukan tes urine juga bagi pengunjung THM.

    Baca juga:  Wabup Matret Kokop Dorong Peran Gereja dalam Membina Masyarakat

    “Dalam setiap tes urine selalu kami sosialisasikan agar pekerja THM menjauhi penyalahgunaan narkoba. Karena sudah kita tahu bersama narkoba punya dampak negatif bagi kehidupan setiap orang. Sehingga silakan berkarya tanpa menggunakan narkoba,” ucapnya.

    Baca juga:  Ditawari Biskuit, Bocah Enam Tahun di Manokwari Jadi Korban Pencabulan

    Sejak dipercaya sebagai Kasat Reserse dan Narkoba Polres Manokwari, pihaknya sudah tujuh kali melakukan tes urine di THM yang ada di Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...