26.4 C
Manokwari
Rabu, Mei 21, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Maraton Tes Urine di THM, 30 Pekerja Negatif Narkoba

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Satuan Reserse dan Narkoba Polres Manokwari secara maraton melakukan tes urine pada pekerja Tempat Hiburan Malam (THM). Hal ini sebagai upaya pencegahan penyalahgunaan peredaran narkoba di THM.

    Kasat Reserse dan Narkoba Polres Manokwari, Ipda Jhon Haulussy, mengatakan tes urine dilakukan di dua THM yang ada di Manokwari.

    Baca juga:  Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa Khawatir Biaya

    “Satres Narkoba melakukan tes urine untuk pekerja THM pada Selasa dan Rabu (23-24 Agustus) dengan total 30 orang. Dari tes urine yang dilakukan semuanya hasilnya negatif,” kata Jhon, Kamis (25/8/2022).

    Dia menyampaikan, tes urine bagi pekerja di THM menjadi agenda rutin yang telah dilaksanakan oleh pihaknya. Selain pekerja THM, ke depannya akan dilakukan tes urine juga bagi pengunjung THM.

    Baca juga:  Upacara HUT PGRI dan HGN, Plt Sekda Teluk Bintuni Bacakan Amanat Mendikbudristek

    “Dalam setiap tes urine selalu kami sosialisasikan agar pekerja THM menjauhi penyalahgunaan narkoba. Karena sudah kita tahu bersama narkoba punya dampak negatif bagi kehidupan setiap orang. Sehingga silakan berkarya tanpa menggunakan narkoba,” ucapnya.

    Baca juga:  245 Personel Polres Manokwari Dites Urine, Ini Hasilnya

    Sejak dipercaya sebagai Kasat Reserse dan Narkoba Polres Manokwari, pihaknya sudah tujuh kali melakukan tes urine di THM yang ada di Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Politisi Gerindra Apresiasi Penangkapan Admin-Anggota Grup ‘Fantasi Sedarah’ oleh Polisi

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com-Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Gerindra Martin Daniel Tumbelaka mengapresiasi langkah cepat Polri atas penangkapan admin dan anggota grup Facebook 'Fantasi Sedarah'...

    More like this

    Politisi Gerindra Apresiasi Penangkapan Admin-Anggota Grup ‘Fantasi Sedarah’ oleh Polisi

    JAKARTA, Linkpapua.com-Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Gerindra Martin Daniel Tumbelaka mengapresiasi langkah cepat...

    Terlibat Penambangan Emas Tanpa Izin, Lima Warga Diamankan Polres Kaimana

    KAIMANA, Linkpapua.com-Polres Kaimana kembali menggelar Press Release Kasus Penambangan ilegal/tanpa Ijin yang berada di...

    Legislator Apresiasi Gerak Cepat Polri Tangkap Admin Grup ‘Fantasi Sedarah’

    JAKARTA, Linkpapua.com-Polisi membongkar grup Facebook 'Fantasi Sedarah' dan 'Suka Duka' yang memuat konten menyimpang...