28.1 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
28.1 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Bongkar Industri Rumahan Cap Tikus di Tanah Rubuh

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polres Manokwari membongkar industri rumahan pembuat minuman Cap Tikus (CT) di distrik Tanah Rubuh, Jumat pekan lalu. Dari hasil pengungkapan, diamankan dua orang yang diduga sebagai produsen.

    Kapolres Manokwari melalui Kasat Narkoba Polres Manokwari Iptu Masudi menjelaskan penangkapan tersebut berawal dari laporan masyarakat.

    “Kita mendapat laporan kalau ada pria berinisial R yang diduga membawa CT. Mendapat laporan itu akhirnya kita melakukan penghadangan dan benar ada CT. Polisi mengamankan 10 plastik ukuran 5 liter,” ungkap Masudi, Senin (26/4/2021).

    Baca juga:  Polres Manokwari Tangkap 2 Tersangka Penipuan Via Medsos di Trenggalek

    Dia mengatakan setelah menangkap terduga pelaku yang pertama, selanjutnya polisi meminta menunjukan tempat produksinya. Dari hasil pengembangan ini kembali ditangkap satu terduga pembuat CT lainnya berinisial E.

    Baca juga:  Polresta Manokwari Rilis Data Kasus Sepanjang Mei: 61 Laporan, 55 Berhasil Terungkap

    “Di rumah pelaku kita amankan peralatan pembuat CT, seperti ember, kompor dan jerigen yang berisi CT 10 liter,” jelasnya.

    Menurut Masudi, kedua pelaku yang beralamat di kampung Warnyeti ini sudah membuat dan melakukan aktivitasnya sekitar setahun. Saat ini keduanya diamankan di tahanan Mapolres Manokwari bersama sejumlah barang bukti.

    Baca juga:  Tim Puslitbang Polri Lakukan Penelitian di Polresta Manokwari untuk Meningkatkan Kepercayaan Publik

    Kedua pelaku menyebutkan, selama ini mereka mengedarkan CT ke rekan-rekannya di wilayah kota Manokwari.

    Dalam beberapa waktu terakhir jajaran Polda dan Polres terus melakukan operasi penyakit masyarakat dengan sasaran senjata tajam dan minuman keras. Dari sejumlah operasi berhasil diamankan minuman lokal maupun minuman keras berlabel dari berbagai lokasi. (LP3/Red)

    Latest articles

    Soal Anggaran Perjalanan Dinas Dipangkas, TAPD-DPR Papua Barat Minta Solusi ke...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama DPR Papua Barat akan berkonsultasi ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) guna mencari solusi atas pemangkasan...

    More like this

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4...

    Manokwari United Siap Berlaga di Liga 4 Nasional, Berangkat ke Banyuwangi 19 April

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Manokwari United yang mewakili Papua Barat siap berlaga pada putaran nasional...

    Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Fakta terungkap dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kampung Simai-Kampung...