26.7 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
26.7 C
Manokwari
More

    Polisi Gelar Rekonstruksi Pembunuhan HS dan DW Hari ini, Tersangka dan Keluarga Korban Dihadirkan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari menyampaikan rekonstruksi pembunuhan HS dan DW yang terjadi beberapa waktu lalu akan dilaksanakan hari ini, kamis (10/6/2021).

    Kapolres Manokwari melalui Kasat Reskrim, Iptu Arifal Utama, mengatakan rekonstruksi ini untuk melihat secara langsung kronologis pembunuhan yang dilakukan oleh terduga pelaku.

    Baca juga:  Warinussy Pertanyakan Sumber Dana Bakal Calon untuk Memborong Parpol

    “Dalam rekonstruksi untuk diketahui rangkaian peristiwa pembunuhan, mulai dari awal hingga akhir kejadian. Dalam rekonstruksi akan lebih jelas saat memperagakan adegan pembunuhannya,” ujar Iptu Arifal di Mapolres Manokwari, Rabu (9/6/2021).

    Baca juga:  Usai Pantau TPS, Pj Gubernur Ali Baham Puji Pemilu di Manokwari Tertib-Aman

    Dikatakan Kasat, dalam rekonstruksi ini akan menghadirkan tersangka di Tempat Kejadian Perkara (TKP). “Rencana rekonstruksi akan dilaksanakan di TKP. Ini sesuai dengan permintaan jaksa, tetapi jika tidak memungkinkan akan dilakukan di Mako Brimob. Memang rencana keluarga korban juga akan hadir. Peristiwa ini sudah ditangani oleh penegak hukum sehingga percayakan kepada aparat,” tambahnya.

    Baca juga:  Naik Tipologi, Kapolresta Manokwari: Kamtibmas Tanggung Jawab Bersama

    Dalam Kasus pembunuhan DW dan HS, Polres Manokwari telah memeriksa 15 saksi dan 2 terduga pelaku, yaitu AA dan MS. (LP3/Red)

    Latest articles

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Papua Barat mengeluarkan surat Nomor :A 061/DP-P-XXXIII/III/2024 perihal pelaksanaan shalat Idul Fitri dan Idul Adha bagi pengurus dan...

    More like this

    Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan Menejemen SPBU DODO 84.983 Berbagi Takjil 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- SPBU DODO 84.983 yang dikelola PT. Papua Bumi Kasuari pada Kamis (28/3/2024)...

    Terpilih Sebagai Ketua AMPI, Chris May ajak Gen Z bergabung

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasca terpilih sebagai Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia ( AMPI) Manokwari periode...

    Buka Puasa bersama Warga Yogyakarta, Hermus Puji Toleransi di Kota Gudeg

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari melanjutkan Safarinya di bulan Ramadhan dengan berbuka puasa bersama warga...