MANOKWARI, LinkPapua.com – Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Barat, Dance Sangkek, berkomitmen untuk tetap menjadikan Papua Barat sebagai provinsi dengan serapan anggaran tertinggi 2022 ini.
“Realisasi serapan anggaran kita saat ini sudah 63,1 persen. Kita tetap komitmen untuk menjadi provinsi dengan serapan anggaran tertinggi,” kata Dance kepada wartawan, Selasa (15/11/2022).
Pada 2021 lalu, Papua Barat memperoleh penghargaan dengan serapan anggaran tertinggi. Dance berharap pada tahun ini bisa lebih ditingkatkan.
Dia juga meminta kepada organisasi perangkat daerah (OPD) agar secepatnya mengambil langkah karena Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2022 sudah bisa dilaksanakan.
“Anggaran, kan, ada di OPD masing-masing sudah bisa dilaksanakan. Kita harap OPD segera mengambil langkah-langkah cepat untuk merealisasikan anggaran,” ucapnya.
Sementara, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua Barat, Orgenes Wonggor, meminta agar pemerintah daerah dapat memaksimalkan serapan anggaran.
“Waktu kita tinggal satu bulan lebih sehingga serapan anggaran harus dimaksimalkan lagi. Paling tidak bisa sampai 95 persen walaupun sekarang masih 63,1 persen,” ujarnya. (LP9/Red)