24.4 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
24.4 C
Manokwari
More

    Pjs Bupati Bintuni Silaturahmi Dengan SKPD dan Forkopimda

    Published on

    BINTUNI- Hari kedua mengemban tugas sebagai Penjabat sementara (Pjs) bupati kabupaten Teluk Bintuni, Agustinus Rumbino menggelar acara silaturahmi dan perkenalkan dengan jajaran pimpinan OPD dan Forkopimda Teluk Bintuni, di Ruang Sasana Karya, kantor bupati, Rabu (30/9/20).

    Silaturahmi Pjs Bupati Bintuni dengan para pimpinan OPD yang berlangsung singkat tersebut tetap mengedepankan protokol kesehatan.

    Baca juga:  Pulihkan Sektor Formal-Informal di Papua Barat, Pemprov Suntik Rp 224 M

    Agustinus Rumbino menyampaikan, tugasnya sebagai Pjs Bupati Teluk Bintuni dimulai tanggal 26 September sampai masa cuti Bupati melaksanakan kampaye pilkada. Penyelenggara pemerintah daerah diimbau menjaga netralitas ASN dalam pelaksanaan Pilkada Tahun 2020.

    “Mari pahami ini adalah tanggung jawab kita bersama, terutama kepala SKPD dan kepala OPD Pemkab Bintuni,” ucapnya.

    Dirinya mengingatkan ASN jangan sampai tidak netral dalam Pilkada, dengan mengatasnamakan kelembagaan. Apalagi mengawal pilkada tahun ini yang luar biasa, karena dilaksanakan di masa pandemi Covid-19.

    Baca juga:  Persit Kodim 1806/TB Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat lewat Baksos di Panti Asuhan

    Agustinus Rumbino diangkat sebagai PJS bupati Teluk Bintuni berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Nomor 131.92-2940 Tanggal 24 September 2020, Tentang Pejabat Sementara Bupati Teluk Bintuni.

    Turut hadir dalam perkenalan dan silaturahmi tersebut pimpinan DPRD Teluk Bintuni, Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni, Kapolres Teluk Bintuni, Dandim 1806 Teluk Bintuni, para Asisten Setda Teluk Bintuni, pimpinan OPD kabupaten Teluk Bintuni, para staf Ahli bupati, pimpinan instansi vertikal Teluk Bintuni, Ketua KPUD, Ketua Bawaslu, perwakilan masyarakat 7 suku Teluk bintuni dan Tokoh Agama. (LPB5/red)

    Latest articles

    Prabowo Apresiasi Polri Bantu Peningkatan Produksi Pangan Nasional

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com-Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengapresiasi kinerja Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya dalam meningkatkan kedaulatan pangan nasional. Presiden menegaskan...

    More like this

    HUT Bhayangkara Ke-79, Kapolres Bintuni Tegaskan Polri Mitra Masyarakat

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Teluk Bintuni, Papua Barat,...

    Harganas 2025 di Bintuni, Wabup Joko: Keluarga Fondasi Bangsa yang Maju

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni Joko Lingara menyebut keluarga merupakan...

    Semarak Hari Bhayangkara di Bintuni: Polres Gelar Jalan Santai hingga Lomba Unik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Perayaan Hari Bhayangkara ke-79 di Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat,...