25.8 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat Minta Bentuk Tim Percepat Pembangunan Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menanggapi serius pemaparan urgensi pembangunan saat silaturahmi dengan Bupati Manokwari, Hermus Indou, bersama jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari di Aula Sasana Karya, Senin (11/7/2022).

    Waterpauw menyatakan akan dibentuk tim percepatan guna menjawab semua pikiran dan harapan masyarakat.

    Baca juga:  Top! CNT Kampiun PUBG Championship Manokwari

    “Kita bentuk tim percepatan karena bapak-bapak dan saya hadir untuk itu, tidak ada yang lain. Saya berkeinginan tim percepatan kita bentuk, duduk dan garap bersama,” paparnya.

    Baca juga:  Program Imunisasi dan Tablet Tambah Darah, Dinkes Papua Barat Sasar Lembaga Pendidikan

    Pembentukan tim ini sebagai bentuk bagaimana konsep rencana strategis dan prioritas untuk pembangunan berkelanjutan ke depan.

    “Kita bawa noken dan serahkan kepada kementerian terkait, nanti saya pimpin,” ucapnya.

    Adapun rencana pembangunan yang disampaikan Bupati Manokwari, yakni pengembangan Pulau Mansinam dan Gunung Meja sebagai destinasi wisata dunia, penertiban kawasan kumuh, jalan penghubung menuju Bandar Udara, venue olahraga di Sanggeng, penerapan kawasan transmigrasi lokal, pembangunan pasar, hingga Jembatan Pepera 1969. (LP9/Red)

    Latest articles

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    0
    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah gagal melaju dari babak 64 besar. Hasil minor dalam dua...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...