27.6 C
Manokwari
Jumat, September 20, 2024
27.6 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Raih 2 Penghargaan dari Kemendagri 

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere meraih sederet penghargaan dari Kementerian Dalam

    Negeri. Penghargaan itu di antaranya evaluasi kinerja triwulan dan pembentangan bendera merah putih yang meraih rekor dunia.

    Hal ini disampaikan oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Barat Yacob S Fonataba Usai memimpin apel di kantor gubernur Senin (2/8/2024).

    Baca juga:  Beri Perhatian ke Papua-Papua Barat, Kapolri Beri Tambahan Kuota Calon Perwira

    “Penghargaan yang diterima Pj Gubernur atas evaluasi kinerja triwulan 1, 2 dan 3 mendapatkan apresiasi dari Kemendagri. Dan kedua diberikan penghargaan atas pengibaran dan pembentangan bendera merah putih pada HUT RI ke-79. Tentunya ini semua atas kerja dan perjuangan semua yang terlibat,” ujar Yacob.

    Baca juga:  Pandemi Covid-19, Pemprov Belum Rencana Tarik Mahasiswa Dari Luar Negeri

    Yacob menuturkan bahwa Pj Gubernur setiap triwulan dievaluasi. Ini termuat dalam 3 aspek utama yaitu pembangunan, pemerintahan dan kemasyarakatan. Dari 3 aspek tersebut yang dinilai dari 106 indikator yang kemudian dipresentasikan.

    Penilaian tersebut dibuat oleh Irjen Kemendagri yang bekerja sama dengan Tempo dan menyelenggarakan evaluasi materi pelaporannya untuk seluruh Penjabat (Pj) kepada daerah se-Indonesia.

    Baca juga:  Orgenes Wonggor Pastikan Tarung Ulang di Pileg 2024

    “Kita punya Penjabat Gubernur Ali Bahan Temongmere termasuk yang terbaik dalam mempertanggungjawabkan laporan dan mendapat nominasi 10 besar terbaik,” terang Yacob.

    Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) kepada Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Bahan Temongmere di Jakarta beberapa hari yang lalu.(LP14/Red)

    Latest articles

    Anisto: Uang Susah, Kalau Mau Berubah Mari Bersatu Menangkan Yo Join...

    0
    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– Bakal calon Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy (Anisto) mengatakan, saat ini masyarakat dalam kondisi susah karena uang tidak beredar merata. Anisto...

    More like this

    Anisto: Uang Susah, Kalau Mau Berubah Mari Bersatu Menangkan Yo Join  

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– Bakal calon Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy (Anisto) mengatakan, saat ini...

    APBD-P Bintuni 2024 Diproyeksi Rp3,6 Triliun, Prioritaskan Pelayanan Publik  

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRD Teluk Bintuni menggelar rapat paripurna pembahasan Rancangan APBD Perubahan 2024, Kamis...

    Pesan OJK Papua ke Milenial: Hindari Judi Online, Ayo Berinvestasi

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berbicara terkait fenomena judi online yang kini...