26.2 C
Manokwari
Jumat, Mei 9, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    PGPI Papua Barat Gelar Rakerda I, Gubernur Dominggus Ajak Sinergi Bangun Daerah

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, mengajak Perkumpulan Gereja-Gereja Pantekosta Indonesia (PGPI) untuk bersinergi membangun daerah secara strategis. Hal ini disampaikan saat membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I PGPI Papua Barat yang digelar di Hotel Aston Niu, Manokwari, Sabtu (12/4/2025).

    Dalam sambutannya, Dominggus menekankan pentingnya peran PGPI sebagai mitra pemerintah dalam membentuk karakter dan moral anak bangsa. Dia berharap PGPI tidak hanya berfokus pada kegiatan internal gereja, namun juga merancang program yang menyentuh berbagai sektor seperti sumber daya manusia, pendidikan, sosial, ekonomi, kesehatan, hingga pemerintahan.

    “PGPI juga merupakan mitra pemerintah yang membentuk umat dengan karakter dan moral anak bangsa,” ujarnya.

    Baca juga:  Papua Barat Terima Penghargaan Penurunan Stunting dari Kemendagri

    Untuk mendukung pelaksanaan rakerda dan persiapan menuju rakernas, Dominggus memberikan bantuan senilai Rp100 juta. Dia juga mengajak seluruh unsur PGPI untuk terus berkolaborasi demi mewujudkan Papua Barat yang maju, aman, sejahtera, dan bermartabat.

    Sementara itu, ketua panitia rakerda yang juga Ketua PGPI Papua Barat, Pdt Pithen Manian, menyampaikan apresiasi atas kerja keras panitia dalam mempersiapkan kegiatan ini. Dia menegaskan pentingnya merancang program-program strategis yang sejalan dengan arah pembangunan daerah.

    “Pemerintah daerah adalah mitra kita, maka mari kita merancang program strategis yang mendukung program pemerintah dalam pembangunan daerah,” katanya.

    Pithen juga mengapresiasi Biro Pendidikan dan Politik Pemprov Papua Barat yang telah melaksanakan pra-rakerda sebagai dasar dalam menyusun program kerja yang akan dibahas dalam pleno pertama dan kedua, serta ditetapkan dalam pleno ketiga.

    Baca juga:  APBD-P Papua Barat Terhambat di Kemendagri, Silpa Berpotensi Membengkak

    Program tersebut akan dibawa ke Rakernas PGPI pada Mei mendatang di Istana Bogor yang dijadwalkan dibuka langsung Presiden Prabowo Subianto.

    Ketua Umum PGPI Pusat, Pdt Dr Jasson Balumpapueng, turut hadir dan menekankan pentingnya keselarasan antara program PGPI daerah dan nasional agar tercipta sinergi dalam pelaksanaan program di seluruh wilayah.

    “Tentunya seluruh program PGPI nasional harus turun dan diartikan oleh PGPI daerah agar program yang dijalankan menjadi kesatuan,” ucapnya.

    Dia juga menyampaikan bahwa usai kegiatan di Papua Barat, dirinya akan melanjutkan kunjungan ke beberapa daerah lainnya, seperti Nabire, Papua Barat Daya, Papua Selatan, dan Maluku Utara.

    Baca juga:  Tak Bertemu Gubernur Dominggus, Ricky Kambuaya Titip Pesan Ini

    Dalam kesempatan itu, Jasson turut mengundang Gubernur Dominggus untuk hadir dalam Rakernas PGPI di Istana Bogor sebagai bagian dari keluarga besar PGPI. Persiapan teknis rakernas masih terus dikoordinasikan dengan protokoler kepresidenan dan diharapkan dapat terlaksana pada pertengahan Mei 2025.

    Pada akhir sambutannya, Jasson menyampaikan bahwa PGPI saat ini menaungi 106 sinode (sebelumnya 96), dengan jumlah gereja mencapai 53.135 dan sekitar 200 ribu pejabat gereja, serta melayani 14,5 juta umat di seluruh Indonesia. (LP14/red)

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa...

    Bupati Manokwari Tambah 6 Tenaga Ahli untuk Mendukung Pemerintahannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou kembali menambah Tenaga (TA) untuk mendukung pemerintahannya bersama...

    Polri Tuntaskan Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak Untuk Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

    JAKARTA, Linkpapua.com– Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat telah menyelesaikan 3.326 perkara selama pelaksanaan...