27.9 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    Penyekatan Berlaku, Kapal Perintis di Papua Barat Tetap Beroperasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Meski telah berlaku pelarangan mudik yang berdampak pada pembatasan transportasi, namun pelayaran kapal perintis di Papua Barat tetap beroperasi secara normal. Hanya saja, kapasitas penumpang dibatasi hanya 50%.

    Kepala Dinas Perhubungan, Kelautan dan Perikanan Manokwari Alberth Simatupang mengatakan kapal perintis tetap beroperasi karena jalur yang dilalui merupakan jalur yang sudah rutin dilalui.

    Baca juga:  DPRK Manokwari RDP dengan OPD Penghasil PAD, Dorong Capaian Target PAD

    “Sudah ada edaran bahwa wilayah Papua Barat dilarang melakukan mudik. Tapi di Papua Barat konteks mudik ini berbeda dengan daerah lainnya. Ada pengecualian untuk transportasi laut yaitu pelayaran perintis karena ini hanya untuk lokal dan sudah rutin untuk kebutuhan masyarakat,” ujar Simatupang Jumat (7/5/2021).

    Menurut Simatupang, meski ada kelonggaran, namun pada area ini tetap diterapkan protokol kesehatan ketat. Kapal perintis hanya dibolehkan mengisi 50 persen dari kapasitas kapal.

    Baca juga:  Satlantas Polres Manokwari Terus Benahi Layanan, Termasuk untuk Penyandang Disabilitas

    Dikatakan Simatupang, pelayaran perintis itu melayani pelayaran dari Manokwari ke Wasior, Windesi, Nabire, Biak dan Numfor. Penerapan prokes pada pelayaran perintis juga telah ditinjau oleh satgas. Dan dinyatakan prokes diterapkan cukup ketat.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Tinjau Pasar Sanggeng, Revitalisasi Dimulai Pekan Depan

    “Kita kemarin dari instansi lintas sektor terkait sudah melakukan pengecekan pada kapal perintis berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan. Pihak kapal sudah menyanggupi untuk penerapannya sehingga penerapannya tidak hanya di pelabuhan saja tetapi sampai pelabuhan tujuan harus sesuai protokol kesehatan. Jika melanggar tentu ada sanksi yang akan diberikan,”tutup dia.(LP3/Red)

    Latest articles

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke 79 dan Halal Bi Halal di SP 1 Prafi Minggu...

    More like this

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...