27.3 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
27.3 C
Manokwari
More

    Pemkab Bintuni Siapkan Lahan Tiga Hektare untuk Pengadilan Negeri

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni menyiapkan lahan sekitar tiga hektare untuk dihibahkan jika pengadilan negeri hadir di Teluk Bintuni.

    Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, mengusulkan pembentukan pengadilan negeri di wilayahnya saat pelantikan Berlinda Ursula Mayor sebagai Ketua Pengadilan Negeri Manokwari di salah satu hotel di Manokwari, Rabu (4/1/2023).

    Baca juga:  Dinilai tak Proaktif Soal Polemik Warga Sebyar, Kasihiw Sindir Pemprov

    “Kita sudah siapkan lahan tiga hektare yang disiapkan khusus pembangunan pengadilan negeri. Sehingga saya usul agar pengadilan negeri ada di Bintuni,” kata Kasihiw.

    Kasihiw mengungkapkan, pihaknya telah menyurat ke Mahkamah Agung untuk pengusulan kehadiran pengadilan negeri terpisah dari Pengadilan Negeri Manokwari.

    Baca juga:  Mobilitas Penduduk Tinggi, Teluk Bintuni Gencarkan Upaya Eliminasi Malaria

    Menurutnya, dengan hadirnya pengadilan negeri di Teluk Bintuni nantinya dapat memperkecil wilayah kerja Pengadilan Negeri Manokwari yang meliputi lima kabupaten.

    Lima kabupaten wilayah kerja Pengadilan Negeri Manokwari, yakni Manokwari, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak, Teluk Wondama, dan Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Bupati Kasihiw Mutasi 157 Pejabat: 3 Bulan Saya Evaluasi Lagi

    Sementara, Ketua Pengadilan Negeri Manokwari, Berlinda Ursula Mayor, menyebutkan jika dilihat dari jumlah kasus yang ditangani hingga saat ini, Teluk Bintuni pantas memiliki pengadilan negeri sendiri.

    “Bintuni bisa hadir pengadilan negeri sendiri. Jika dilihat dari volume perkara sudah sangat pantas,” ucapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus sewa gedung DPRD Teluk Bintuni. Kedua tersangka yakni MP yang...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus...

    Gandeng Pemprov PB, Bapanas Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah di Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Badan Pangan Nasional (Bapanas) bersama Pemprov Papua Barat melanjutkan program Gerakan Pangan...

    Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan Menejemen SPBU DODO 84.983 Berbagi Takjil 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- SPBU DODO 84.983 yang dikelola PT. Papua Bumi Kasuari pada Kamis (28/3/2024)...