29.4 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
29.4 C
Manokwari
More

    Pemda Teluk Bintuni Salurkan 22.882 Paket Bantuan Sembako Covid-19 Tahap IV

    Published on

    Bintuni,Linkpapuabarat.com- Pemda Teluk Bintuni kembali menyalurkan bantuan sembako tahap IV  bagi masyarakat terdampak Covid-19 di daerah ini.

    Pjs Bupati Teluk Bintuni, Agustinus Melkias Rumbino, menyerahan secara simbolis paket sembako kepada masing-masing kepala distrik di gedung Sasana Karya Pemda Teluk Bintuni, Distrik Menimeri, SP 3, Senin (10/11/2020).

    Penyerahan bantuan sembako ditandai dengan penandatang berita acara serah terima barang tahap IV, oleh pjs bupati Agustinus Rumbino SIP, M.SI dan Kepala Dinas Sosial, drg. Ferdinand.

    Baca juga:  Hasil Audit Dugaan Korupsi Pembangunan Pasar Rakyat Babo Keluar, Pekan Depan Kejari Tetapkan Tersangka

    Selajutnya masing-masing kepala distrik akan menyalurkan kepada semua warganya yang berhak menerima bantuan tersebut. Paket bantuan sembako tahap IV yang dibagikan kali ini berjumlah 22.882 paket. Setiap paket berisi beras, gula, teh, minyak goreng dll.

    Baca juga:  Di Upacara HUT Ke-18, Dominggus Kenang Kondisi Masa Lalu Kabupaten Teluk Bintuni

    “Nanti saat penyerahan bantuan di masing-masing distrik agar di evaluasi lagi setiap kekurangan yang ada, agar cepat di perbaiki,” ujar Rumbino.

    Bupati tegaskan agar bantuan paket sembako bagi warga terdampak Covid-19 tepat sasaran.

    “Jangan ada gerakan tambahan lagi, karena dalam situasi pandemi covid-19 ini, semua progam, pembiyayaan selalu dalam pengawasan,” tegas Rumbino.

    Baca juga:  Matret Kokop ke Jajaran Pemkab Bintuni: Perbaiki Kinerja, Jangan Sampai Ada "Surat Cinta" KPK

    Dirinya berpesan kepada seluruh stakeholder agar tetap menjaga ketahanan pangan masyarakat di kabupaten Teluk Bintuni di tengah pandemi covid-19, tetap menjaga kesehatan diri sendiri, keluarga dan lingkungan masyarakat.

    Turut hadir dalam acara tersebut, Plt. Sekda Teluk Bintuni, Drs. Frans Nicolas Awak, andim 1806 Teluk Bintuni yang diwakili Kasdim, Mayor Inf Rayner Wajong, Pimpinan OPD. (LPB5/red)

    Latest articles

    Panwas Soal Ratusan Warga Sowi tak Terima C-Pemberitahuan: Lakukan Kroscek

    0
    MANOKWARI,linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menegaskan, setiap pemilih yang terdaftar di DPT berhak mendapatkan surat C-Pemberitahuan sebelum masuk ke TPS. Pemilih yang tidak...

    More like this

    SKK Migas-KKKS GOKPL Gulirkan Program Kesehatan di Bintuni, Beri Pelatihan Bagi Perawat   

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– SKK Migas-KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) berkolaborasi dengan Dinas...

    Terima SE Mendagri, Pemkab Bintuni Tunda Penyaluran Bantuan Perikanan

    TELUK BINTUNI,Linkpapua.com- Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Teluk Bintuni menunda penyaluran bantuan berupa alat...

    Respons Bupati Matret Soal Eks Plt Kepala BKPP Divonis Korupsi: Silakan APH Tindak Lanjuti

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop mempersilakan Aparat Penegak Hukum (APH) menindaklanjuti putusan...