25.5 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Pemda Mansel akan nonjobkan pegawai yang administrasi pindahnya belum lengkap

    Published on

    MANSEL, Linkpapuabarat.com- Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran kembali mengingatkan para pegawai yang pindah dari kabupaten lain untuk secepatnya menyelesaikan proses pindah sesuai aturan yang berlaku. Jika tidak, yang bersangkutan tidak akan diberikan kepercayaan menduduki suatu jabatan.

    ” Tujuannya untuk memastikan pejabat yang pindah kesini semua taat aturan, jangan sampai terjadi pendobolan gaji atau semacamnya, hal lain yang harus menjadi pertimbangan adalah apabila proses pindahnya jelas maka kita bisa menelusuri rekam jejak pejabat yang bersangkutan, tapi kalau proses pindah saja tidak diurus dengan baik bagaimana mau menilainya” Terang Bupati saat menyerahkan nota tugas pelaksana tugas bagi beberapa pejabat di ruang rapat bupati, baru-baru ini.

    Baca juga:  Punya 4 Dokter Spesialis, RSP Elia Waran Manokwari Selatan Segera Diresmikan

    Sikap Markus Waran ini juga berlaku bagi pejabat yang sudah terlanjur menduduki jabatan namun belum mengurus proses pindah dengan baik. Mereka terancam diberhentikan dari tugas yang sementara mereka jabat.

    Baca juga:  Dijaga Puluhan Personel Polres Mansel, Bazar dan Pasar Murah Pemkab Berjalan Tertib

    ” Termasuk bagi para bendahara, siapatau ke depan bikin masalah, repot untuk berkoordinasi dalam penyelesaian,” tambah bupati.

    Sementara itu, kepala Badan Kepegawaian Kabupaten Mansel, Adolof Kawey saat dikonfirmasi usai kegiatan mengakui cukup banyak pegawai di lingkup Pemkab Mansel yang proses ppdiiindahnya belum tuntas.

    Baca juga:  Pertama Kalinya Madrasah Diniyah Al-Kautsar Oransbari Akan Gelar Seremoni Khatam Alquran

    ” Sampai saat ini masih ada yang belum mengurus surat pindah sampai tuntas, kedepan kita akan lebih tegas lagi sesuai dengan arahan pak bupati, kalau mereka sendiri tidak mendengar ya, jangan d kami,” ucap Adolof Kawey. (LPB6/red)

    Latest articles

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4 2024/2025. Klub yang jadi wakil Papua Barat kini resmi dilatih...

    More like this

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Polres Mansel Gandeng Mahasiswa dan OKP Gelar Baksos ‘Polri Presisi’

    MANSEL, Linkpapua.com - Polres Manokwari Selatan bersama BEM lintas perguruan tinggi menggelar bakti sosial...

    BPK Mulai Audit Pemkab Mansel, Sejumlah OPD Belum Serahkan Dokumen

    MANSEL, Linkpapua.com - Badan pemeriksa keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat memulai pemeriksaan interim...