24.4 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
24.4 C
Manokwari
More

    Pekan Depan, Polda Papua Barat Periksa Tujuh Staf BKD Terkait Pemalsuan Dokumen Honorer

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Papua Barat akan melakukan pemeriksaan terhadap pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Papua Barat terkait laporan dugaan pemalsuan dokumen tenaga honorer. Pemeriksaan akan dilakukan pekan depan.

    “Minggu depan akan kita lakukan pemeriksaan terhadap tujuh orang staf BKD (Papua Barat),” kata Direktur Ditreskrimum Polda PB, Kombes Pol. Novi Jaya, Kamis (16/2/2023).

    Baca juga:  Kelompok TPNPB-OPM Akui Tembak Mati Empat Pekerja Jalan di Teluk Bintuni, Lainnya Selamat

    Hanya, Novi tak merinci identitas tujuh orang staf BKD Papua Barat yang akan diperiksa.

    Seperti diketahui, tenaga honorer Papua Barat melaporkan kasus pemalsuan dokumen ini pada November 2022. Laporan itu terkait adanya perubahan identitas terhadap sejumlah honorer yang diloloskan menjadi CPNS.

    Laporan awal itu terkait janji Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 2016 lalu soal pengangkatan atau penyelesaian pegawai honorer di Pemprov Papua Barat. Bahwa per 1 Agustus 2017 pegawai honorer yang berusia di bawah 35 tahun akan jadi CPNS. Sementara, honorer usia 35 tahun ke atas akan dijadikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.

    Baca juga:  Cakupan Vaksinasi Covid-19 Capai 18,10 Persen, Gubernur Papua Barat Terus Ingatkan Prokes

    Namun, dalam perjalanannya, ada sejumlah honorer yang diangkat menjadi CPNS dengan memalsukan umur mereka. Sementara, sebagian lainnya belum terangkat menjadi CPNS ataupun PPPK seperti yang dijanjikan.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Borong 14 Penghargaan IKPA 2021

    “Hasil keterangan saksi sudah diperiksa di dapat lagi saksi baru sebanyak 32 orang,” kata Novi.

    Menurutnya, pemeriksaan masih akan berlanjut. Pihaknya akan memeriksa staf BKD untuk mengungkap soal dugaan pemalsuan dokumen yang dilaporkan itu. (LP2/Red)

    Latest articles

    Polres Mansel Musnahkan Puluhan Botol Miras di Hari Bhayangkara Ke-79

    0
    MANSEL, LinkPapua.com - Polres Manokwari Selatan (Mansel) memusnahkan puluhan botol minuman keras (miras) berbagai merek hasil sitaan dari Operasi Satnarkoba Polres Mansel 2025 pada...

    More like this

    Peringati Hari Bhayangkari ke 79, Polri Komitmen Berpegang Teguh pada Amanat Presiden

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara ke 79 pada Selasa...

    263 Personil Polda Papua Barat Mendapatkan Kenaikan Pangkat

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dalam suasana penuh khidmat dan kebanggaan, Polda Papua Barat melaksanakan Upacara...

    DPRK Manokwari Tetapkan Tatib Periode 2024-2029

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dewan Perwakilan Rakyat (DPRK) Manokwari mengesahkan draf peraturan tentang tata tertib (Tatib) periode...