27.4 C
Manokwari
Kamis, Mei 22, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Pekan Depan, DPR PB Mulai Bahas RAPBD-P 2023

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com- Badan Musyawarah (Bamus) DPR Papua Barat telah menetapkan jadwal pembahasan rancangan anggaran pendapatan dan belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun anggaran 2023.

    Ketua DPR Papua Barat Orgenes Wonggor kepada wartawan mengatakan pada Senin pekan depan akan dilakukan penyerahan materi RAPBD-P anggaran 2023.

    “Mulai Senin pekan depan akan dilaksanakan rapat dengan pendapat TAPD dan DPR terkait dengan KUA-PPAS perubahan 2023. Selanjutnya, Kamis tanggal 7 September dilanjutkan sidang paripurna Penandatangan KUA-PPAS. Kemudian Jumat sampai Selasa pekan berikutnya kegiatan lapangan pengawasan APBD tahun 2023,” ujarnya kamis (31/8/2023) disalah satu hotel di manokwari.

    Baca juga:  DPR PB Diminta Serahkan 3 Nama Calon Pj Gubernur Paling Lambat 9 Oktober

    Selanjutnya pada tanggal 13 sampai 15 September akan diadakan rapat dengan pendapat antara Komisi dan OPD terkait. Hal ini meminta keterangan kaitan dengan pelaksanaan program di tahun 2023.

    Baca juga:  Hari ini Pj Gubernur Ali Baham Serahkan DIPA APBN 2024

    Pada Senin 18 September, lanjut Wonggor akan diadakan rapat paripurna tentang Pemandangan Umum Fraksi terhadap rancangan perda APBD Perubahan.

    Baca juga:  Hutan Mangrove Bintuni Terluas Kedua di Dunia, TNI Serukan Pelestarian

    Pada tanggal 20-25 bersma eksekutif melakukan evaluasi APBD di kementerian dalam negeri. Jadwal yang telah disusun Bamus DPR Papua Barat kata dia akan diserahkan kepada gubernur papua Barat.

    Dia berharap seluruh pimpinan dan anggota DPR Papua Barat dapat berasa ditempat untuk pelaksanaan kegiatan dimaksud. (LP9/Red)

    Latest articles

    Menteri Bahlil Akan Hadiri HUT Teluk Bintuni, Sekaligus Tinjau Proyek Migas

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI, Bahlil Lahadalia, memastikan akan menghadiri puncak peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-22 Kabupaten...

    More like this

    Pasca Rekonsiliasi Adat, Tim DOB Manokwari Barat Audiens dengan Kemendagri

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Dalam upaya mempercepat proses pembentukan Calon Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Manokwari...

    Divhumas Polri Raih Gold Winner Kategori Keterbukaan Informasi di Makaravox UI PR Awards 2025

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) melalui Divisi Humas kembali menorehkan prestasi di bidang...

    Kasus Curanmor, Polres Batang Bekuk Tujuh Pelaku dan 18 Motor

    BATANG, Linkpapua.com - Polres Batang mengungkap kasus pencurian dan pemberatan yang terjadi di dua...