23.9 C
Manokwari
Rabu, Maret 26, 2025
23.9 C
Manokwari
More

    Peduli Lingkungan, PSHT Bintuni Baksos di Kampung Argosigemerai

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Anggota Organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Sp5, Cabang 272 Kabupaten Teluk Bintuni bersama Babinsa melakukan pembersihan tempat pemakaman umum di Kampung Argosigemerai SP5 Distrik Bintuni Timur, Minggu (28/11/21). Baksos ini wujud kepedulian PSHT terhadap lingkungan.

    Baca juga:  Dalih Usir Makhluk Halus, Pria Teluk Bintuni Cabuli Ibu Rumah Tangga di Hutan

    Ketua Dewan Penasihat PSHT Joko Grahanto mengatakan, pemakaman umum menjadi target baksos. Karena ini fasilitas umum yang dimanfaatkan oleh masyarakat di Kampung Argosigemerai.

    “Ke depan kita dari Rayon sp5 mengagendakan setiap 2 bulan akan membersihkan makam dan fasilitas umum lainnya. Dan kita harap bisa melibatkan lebih banyak pihak,” kata Joko.

    Baca juga:  Daftar Lengkap Pejabat Baru Polres Teluk Bintuni yang Dilantik Hari Ini

    PSHT Cabang 272 Teluk Bintuni sendiri ada dua ranting. Ranting kota dan ranting Sp. Ranting membawahi beberapa rayon.

    Kata Joko, ke depan setiap ranting atau pun rayon bisa mengagendakan kegiatan bakti sosial di wilayah masing-masing. Kepedulian terhadap lingkungan salah satu misi organisasi ini.

    Baca juga:  Kemenkumham Raih Germas Award 2023

    “Untuk PSHT Cabang 272 Teluk Bintuni sendiri sudah terdaftar di Kesbangpol secara resmi. Kurang lebih 300 anggota dalam satu cabang, yang terdiri dari berbagai macam suku dan agama,” tutup Joko. (LP5/Red)

    Latest articles

    Safari Ramadhan di Kamundan, Bupati Bintuni Serahkan Hibah Rp10 Juta untuk...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyerahkan dana hibah sebesar Rp10 juta untuk Masjid Babussalam saat menggelar Safari Ramadhan 1446 H/2025...

    More like this

    Safari Ramadhan di Kamundan, Bupati Bintuni Serahkan Hibah Rp10 Juta untuk Masjid

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyerahkan dana hibah sebesar Rp10...

    Buka Puasa bersama Pekerja Media, Kajati Papua Barat : Kita sama-sama punya peran dalam Penegakan Hukum

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jajaran Kejaksaan Tinggi Papua Barat pada Selasa (25/3/2025) berbuka bersama puluhan pekerja...

    Ramadhan Berkah, Genting Oil Kasuri Berbagi dengan Warga di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) mengisi bulan suci Ramadhan...