28.5 C
Manokwari
Sabtu, Mei 10, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Patroli Pasca-Lebaran, Polda Papua Barat Sasar Pusat Keramaian

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Mengantisipasi arus balik Lebaran yang akan memuncak Sabtu dan Minggu lusa, Polda Papua Barat menggencarkan patroli pengamanan di sejumlah tempat keramaian di wilayah Manokwari, Jumat (6/5/2022). Patroli menyasar sentra perekonomian dan tempat wisata.

    Patroli ini masih dalam rangkaian Operasi Ketupat 2022. Patroli dilakukan dengan memberi imbauan kamtibmas kepada masyarakat dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas serta kemacetan arus lalu lintas.

    Baca juga:  BMP2I Papua Barat Minta Jatah Casis Polwan OAP 100%  

    Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi mengatakan melibatkan personel gabungan dari sejumlah instansi.

    “Personel Ops Ketupat Mansinam memberi imbauan kamtibmas pada masyarakat Manokwari. Kita melihat kesadaran masyarakat semakin baik. Masyarakat juga sudah ikut berpartisipasi menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama perayaan Idul Fitri 1443,” ujar Adam.

    Baca juga:  Diundang Hadiri Pelantikan KKSS Papua Barat Daya, Pj Gubernur Sulsel Ungkap Ketertarikan Rumpon Mobile

    Menurut Adam, patroli pasca-Lebaran ini dilakukan secara mobile dan dialogis. Lokasinya menyasar tempat keramaian atau objek yang menjadi konsentrasi warga.

    Baca juga:  Menuju Porwanas, PWI Papua Barat Uji Tanding Futsal Lawan Humas Polda

    “Kita konsen pada beberapa objek tempat berkumpulnya masyarakat. Kita beri imbauan seputar pelayanan, serta imbauan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dalam upaya pencegahan Covid-19,” imbuh Adam.(LP3/Red)

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa...

    Bupati Manokwari Tambah 6 Tenaga Ahli untuk Mendukung Pemerintahannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou kembali menambah Tenaga (TA) untuk mendukung pemerintahannya bersama...

    Polri Tuntaskan Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak Untuk Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

    JAKARTA, Linkpapua.com– Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat telah menyelesaikan 3.326 perkara selama pelaksanaan...