26.7 C
Manokwari
Sabtu, Maret 1, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Pasca Deklarasi Kemenangan HERO, Sekretaris Koalisi: Ini adalah Kemenangan Kita Bersama

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono telah mendeklarasikan kemenangan pasca pemungutan suara 27 November.

    Ditengah euforia tersebut, Sekretaris Koalisi Pemenangan HERO, Kristofel menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pendukung dan relawan yang telah bekerja keras untuk mendukung pasangan nomor urut 2 tersebut.

    “Kami mengucapkan terima kasih untuk semua pendukung dan relawan yang selama ini bersama HERO. Kita unggul lebih dari 7.000 suara. Mari kita menjaga kondusivitas di Manokwari. Kita bersama-sama telah melaksanakan pemilihan ini dengan baik, dan kami siap menunggu penetapan resmi dari KPU,” ujar Kristo Kamis (28/11/2024).

    Baca juga:  Soal Klaim Kemenangan Paslon HERO, Milan Kaunang : Ini Real Count Data dari TPS

    Dikatakan Kristofel yang juga merupakan Ketua DPD PSI Manokwari itu bahwa keunggulan suara itu merupakan bukti kepercayaan masyarakat kepada pasangan Hermus Indou-Mugiyono.

    Baca juga:  PKS Resmi Mengusung Hero di Pilkada Manokwari

    “Tugas kita bersama saat ini adalah mengikuti dan mengawal tahapan di KPU hingga nanti secara resmi ditetapkan sebagai paslon terpilih”,tambah dia.

    Dalam deklarasi tersebut menjadi momen penting yang dirayakan pendukung HERO yang hadir malam itu. Dengan mengusung tagline “Manokwari Untuk Semua, Semua Untuk Manokwari” menjadi semangat kebersamaan.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Gelar Sertijab Sejumlah PJU dan Pamen Polda Papua Barat  

    Sebagai penutup, Kristofel menambahkan: “Belum pernah ada Bupati Manokwari yang dipilih secara langsung oleh masyarakat yang menjabat 2 periode, hal ini baru terjadi di masa kepemimpinan bapak Hermus Indou, untuk itu saya mau berterima kasih kepada seluruh tim kerja keluarga besar HERO dan sekaligus mengucapkan selamat, karena kita semua adalah pelaku sejarah”,tutupnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Harga BBM di Wilayah Papua per 1 Maret 2025: Pertamax Tetap,...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua - PT Pertamina menyesuaikan harga beberapa produk bahan bakar minyak (BBM) mulai 1 Maret 2025. Ada jenis BBM yang harganya tetap, ada...

    More like this

    Harga BBM di Wilayah Papua per 1 Maret 2025: Pertamax Tetap, Dexlite Turun

    MANOKWARI, LinkPapua - PT Pertamina menyesuaikan harga beberapa produk bahan bakar minyak (BBM) mulai...

    Bupati Anisto Usai Retret: Sangat Bermanfaat, Terima Kasih Presiden!

    MAGELANG,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Yohanis Manibuy telah menyelesaikan retret pembekalan kepala daerah di Akmil...

    Jemaah Masjid Baiturrahim Prafi Mulya, Gelar Syukuran Sambut Ramadan

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Jemaah Masjid Baiturrahim Sp 1 Kampung Prafi Mulya, Manokwari menggelar syukuran menyambut...