27.9 C
Manokwari
Kamis, April 3, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    Parjal Papua Barat Dukung Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi KONI

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Parlemen Jalanan (Parjal) Provinsi Papua Barat mendesak semua pihak aktif mengawal dan mendukung proses hukum dugaan kasus korupsi di KONI Papua Barat yang kini ditangani Polda Papua Barat.

    Ketua Parjal Papua Barat, Ronald Mambieuw, dengan tegas menyatakan komitmen organisasinya dalam mendukung pengungkapan kasus ini.

    Baca juga:  Rakerda PDI Perjuangan Papua Barat, Konsolidasi Memenangkan Pemilu 2024

    “Kita semua menahan diri dan tetap mengikuti proses atau tahapan hukum yang sementara berjalan. Ini mengingat ada beberapa yang sudah masuk dalam penetapan. Mari menghargai proses hukum yang sementara jalan,” ujar Ronald, Sabtu (3/6/2023).

    Ia juga menekankan pentingnya pengungkapan kasus ini untuk menciptakan lingkungan organisasi olahraga yang bebas dari korupsi.

    Baca juga:  Catat Operasi Patuh Mansinam 2020 Di Mulai Hari Ini

    “Saya selaku pimpinan organisasi kita harus menjaga di bagian itu karena orang-orang yang sekarang menjadi pengurus dan juga nanti yang akan menjadi pengurus,” katanya.

    Ronald menambahkan masyarakat memberikan dukungan penuh kepada Polda Papua Barat dalam menyelesaikan tugas dan tanggung jawab mereka.

    Baca juga:  Jelang Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Papua Barat Gelar Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Laut 

    Polda Papua Barat telah menetapkan DI, AW, dan L sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan dana hibah KONI Papua Barat. Hasil audit menunjukkan kerugian negara Rp32,079 miliar. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora,...

    0
    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Irene Marzel Doni disambut dengan prosesi...

    More like this

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini Daftar Terbarunya

    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...