25.8 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Pansus LKPj DPRD Manokwari Segera Sampaikan Rekomendasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkapua.com–Panitia khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Manokwari tentang LKPj Bupati Tahun 2022, segera menyampaikan rekomendasi sesuai dengan hasil temuan di lapangan.

    Pansus LKPj tersebut dibentuk dan terbagi menjadi tiga tim, itu sesuai dengan masing-masing komisi. Hasil monitoring sudah dirampungkan, selanjutnya penyusunan rekomendasi.

    “Tim yang sudah kita bagi sesuai masing-masing komisi telah turun ke lapangan untuk melihat realisasi program yang dilaksanakan pada APBD tahun 2022 lalu,” kata Ketua Pansus, Rony Inor Mansim, Senin (3/7/2023).

    Baca juga:  Hingga Agustus, 80 Persen Anggaran Setwan DPRD Manokwari Sudah Terserap

    Pansus, menurut Rony, tentu melihat realisasi di lapangan dengan data LKPj yang disampaikan ke DPRD.

    Rekomendasi pansus terhadap LKPj bupati tahun 2022, ditargetkan untuk disampaikan dalam paripurna dalam pekan ini.

    Baca juga:  Polisi Belum Identifikasi Pelaku Penembakan Imam Masjid di Manokwari

    “Terutama program-program yang mendapatkan alokasi anggaran cukup besar,” ujarnya.

    Setiap tim pansus, akan melaporkan apa saja yang menjadi temuannya selama memonitoring langsung di lapangan.

    “Teman-teman sudah turun lapangan sehingga apa yang jadi temuan itu disampaikan untuk dirangkum,” terangnya.

    Baca juga:  Rapim-Musda DPD KNPI PB Belum Digelar, Sius Tegaskan Tak Ada Kepentingan

    Rony menambahkan, jika membutuhkan data tambahan dan penjelasan, pansus akan memanggil OPD teknis yang terkait dengan program kegiatan.

    “Jika memang perlu memanggil OPD terkait untuk meminta penjelasan, akan kita surati (panggil) untuk penjelasan lebih lanjut,” tutup politisi Hanura itu. (LP3/Red)

    Latest articles

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    0
    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah gagal melaju dari babak 64 besar. Hasil minor dalam dua...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...