25.5 C
Manokwari
Minggu, Juli 6, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Panen Raya Jagung, Dandim Teluk Bintuni: Ketersediaan Pangan Bagian dari Pertahanan

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Kodim 1806/Teluk Bintuni menggelar panen raya jagung seluas satu hektare di Kampung Argosigemerai, SP5, Distrik Bintuni Timur, Kamis (17/11/2022). Lahan jagung merupakan satu langkah mempertahankan ketersediaan pangan daerah.

    Dandim 1806/Teluk Bintuni, Letkol Arh. Patrick Arya Bima, berharap panen raya hari ini tidak sekadar seremoni, tetapi mesti berlanjut. Ketahanan pangan, kata dia, juga sudah menjadi atensi Presiden RI, Joko Widodo (Widodo).

    Baca juga:  1 Tahun PKBM Kasih Rumbai Koteka Bintuni : Kini Tampung Ratusan Anak Putus Sekolah

    “Ketersediaan pangan adalah bagian dari pertahanan. Kalau kebutuhan pangan tidak tercukupi, berarti wilayah tersebut juga tidak akan bertahan,” kata Patrick.

    Patrick mengatakan, juga mesti terus digaungkan bahwa bahan pokok makanan bukan hanya nasi, tetapi ada jagung, sagu, ubi, dan pisang.

    Baca juga:  Yasman Soal Kader Pecatan Bawa-bawa PPP Dukung DAMAI: Pembohongan

    Di luar itu, Patrick menyampaikan agar pemerintah daerah melalui instansi terkait untuk senantiasa memberikan pendampingan dari penyuluhan pertanian.

    “Saya menitip ke Dinas Pertanian, petani banyak ingin ada pendampingan dari penyuluhan pertanian. Pascatanam dan panen harus diperhatikan. Bagaimana bibit yang bagus agar dijamin, pupuknya juga, dan setelah panen akan diarahkan ke mana,” tuturnya.

    Baca juga:  KNPI Teluk Bintuni Salurkan Bantuan Kodim 1806/TB untuk Penanganan Stunting

    Sementara, Plt. Kepala Dinas Pertanian Teluk Bintuni, I Wayan Sidia, mengatakan kolaborasi sangat penting untuk mempertahankan pangan daerah.

    “Karena saya baru bergabung di Dinas Pertanian, saya akan segera mengevaluasi bersama Dinas Perindagkop, apa yang dibutuhkan petani kita di Bintuni,” kata dia. (LP5/Red)

    Latest articles

    Bung Karno Cup I 2025 Berakhir, Hermus Gelorakan Semangat Pemuda Dicabor...

    0
    ‎MANOKWARI, Linkpapua.com- Turnamen futsal Bung Karno Cup I 2025, yang digelar oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Manokwari dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno, resmi...

    More like this

    Pemkab Teluk Bintuni Siap Terapkan Absensi ASN Pakai Pengenalan Wajah

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni, Papua Barat, bakal menerapkan sistem...

    Pemkab Raja Ampat Evaluasi Kinerja ASN, Dorong Profesionalisme-Produktivitas

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Raja Ampat menegaskan komitmennya dalam mendorong profesionalisme...

    Eks Asisten III Izaac Laukon Dimakamkan, Bupati Bintuni: Kita Kehilangan Sosok Teladan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyebut almarhum Izaac Laukon sebagai...