27.2 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.2 C
Manokwari
More

    PA Manokwari Gelar Isbat Nikah Massal 63 Pasutri, Hermus: Bantu Masyarakat Miliki Dokumen Kependudukan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kantor Pengadilan Agama (PA) Manokwari menggelar pengesahan perkawinan (isbat nikah) massal kepada 63 pasangan suami istri (pasutri) di Sasana Karya Kantor Bupati Manokwari, Kamis (7/12/2023).

    Kegiatan ini merupakan angkatan pertama tahun 2023. Tujuannya untuk membantu masyarakat mendapatkan buku nikah yang sah. “Sebelumnya, kami sudah melakukan klarifikasi administrasi kepada peserta sidang isbath dan nikah massal,” kata ketua panitia, Purnomo.

    Baca juga:  5 Poin Penegasan Bupati Hermus ke Pedagang Usai Resmikan Pasar Wosi

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, berharap kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang belum memiliki dokumen kependudukan dan belum dinikahkan secara resmi.

    Baca juga:  Musda Pemuda-pemudi Kei, Kepala Suku: Siapa Pun Ketua, Jaga Adat Istiadat

    “Semua manusia diciptakan berharga dan bermartabat di hadapan Allah. Nikah sidang isbat dan nikah massal ini menjadi salah satu kegiatan yang diharapkan bisa membangun harga diri dan martabat manusia,” katanya.

    Hermus menyebut, masih banyak masyarakat yang belum memiliki dokumen kependudukan dan juga belum dinikahkan secara resmi baik secara berdasarkan hukum agama maupun juga hukum pemerintah.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Akan Buat Grand Desain Cegah Kemacetan

    Hal ini, kata dia, akan memengaruhi banyak hal, tidak hanya pelayanan yang diberikan pemerintah, tetapi juga menjadi kunci keberkahan. (LP3/Red)

    Latest articles

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan Konsultasi Publik Rencana Awal RPJMD Papua Barat 2025-2029 di Auditorium...

    More like this

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan...

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi...

    IMEKKO Kota Sorong Tegas Tolak Kelompok Pendukung Papua Merdeka

    SORONG, Linkpapua.com-Ketua ikatan Inanwatan, Metamani, Kais dan Kokoda (IMEKKO) Kota Sorong, Papua Barat Daya,...