25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Operasi Simpatik di Manokwari: Tindak Pelanggar Lalin sampai Bagi-bagi Masker

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dalam peringatan hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, diwarnai aksi simpatik oleh jajaran Ditlantas Polda Papua Barat. Tak hanya menindak pelanggar, Satlantas juga bagi-bagi masker.

    Kasat Lantas Polres Manokwari Iptu Subhan S Ohoimas mengatakan kegiatan yang dilaksanakan tersebut sebagai bukti seluruh pemuda sudah berikrar mengakui satu nusa satu bangsa yaitu Indonesia.

    Baca juga:  Cek TKP Penyerangan Posramil di Maybrat, Pangdam Kasuari Menitikkan Air Mata

    “Dalam momentum Sumpah Pemuda kita membagikan paket masker dan handsanitazer yang berjumlah 100 paket kepada para pengguna jalan. Selain itu kita tetap memberikan imbauan tertib berlalu lintas melalui brosur-brosur,” ujar Ohoimas, di sela sela operasi simpatik di Manokwari, Kamis (28/10/2021).

    Selain mengingatkan para pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas, aksi yang dipusatkan di Traffict Light Wosi tersebut juga mengingatkan ke masyarakat agar tetap mematuhi protkol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

    Baca juga:  Sigovi Antar Satlantas Polres Manokwari Raih Peringkat Kedua Inovasi Pelayanan Publik

    “Kita ajak masyarakat agar disiplin berkendara di jalan raya. Sekaligus kita imbau bahwa pandemi belum berakhir. Prokes harus tetap diterapkan dengan disiplin,” ujarnya.

    Baca juga:  Silvia Anthoneta: Perempuan Arfak Saatnya Berkiprah di Tingkat Nasional

    Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penindakan bagi pengguna jalan yang melanggar aturan lalu lintas.

    “Tetap dilakukan penindakan bagi pengguna jalan yang melanggar. Sehingga kelengkapan kendaraan harus tetap dilengkapi termasuk pembayaran pajak. Karena nantinya manfaat pembayaran itu akan dirasakan kembali oleh masyarakat,” tutup dia. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...