28 C
Manokwari
Rabu, April 24, 2024
28 C
Manokwari
More

    Ngeri! IRT di Manokwari Gelapkan 11 Mobil Rental, Nilainya Miliaran

    Published on

    MANOKWARI,linkpapua.com-Satreskrim Polres Manokwari membongkar kasus penggelapan mobil yang dilakukan terduga pelaku berinisial EY (31). Pelaku yang sudah diamankan sejak beberapa waktu lalu ditahan di ruang tahanan wanita Polres Manokwari.

     

    Kapolres Manokwari, AKBP Dadang Kurniawan, dalam rilis pers didampingi sejumlah PJU Polres, Senin (13/9/2021), menyampaikan jumlah mobil yang digelapkan mencapai 11 mobil.

    Baca juga:  Siap-siap! Lapak dan Kios di Sejumlah Titik di Manokwari Bakal Digusur

    “Mobilnya sempat dijual ke beberapa daerah, termasuk di Biak dan Teluk Wondama. Korban dari tindak pidana ini ada delapan orang. Pelaku menjalankan aksinya sejak Februari sampai Juli 2021,” beber Dadang.

    Dijelaskannya, para korban sempat melaporkan penipuan tersebut ke Polres Manokwari. “Korban buat laporan sehingga pelaku dipanggil dan akhirnya mengakui perbuatannya,” kata Dadang.

    Baca juga:  Anjungan Papua Barat di TMII Digagas Jadi Laboratorium Seni-Budaya

    Dadang juga mengungkapkan modus pelaku dalam beraksi. “Pelaku ini menyewa mobil lalu dijual melalui media sosial. Para korban tidak mengetahui kalau mobil ini hasil penggelapan karena pelaku menjanjikan ke korban akan mengurus surat-surat kendaraannya sehingga korban mempercayai,” jelasnya.

    EY yang merupakan ibu rumah tangga (IRT) tersebut menjual kendaraan dengan nilai bervariasi tergantung jenis kendaraannya, yaitu senilai Rp30 juta hingga Rp80 juta. Total dari 11 mobil tersebut nilai kendaraan mencapai Rp1,3 miliar.

    Baca juga:  Polisi Bubarkan Demo di Manokwari, 2 Anggota Terluka Akibat Lemparan Massa

    Atas tindak pidana yang dilakukan tersebut tersangka melanggar pasal 372 dan 378 tentang penggelapan dan pencurian dengan ancaman penjara empat tahun. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat Cek Langsung Pemeriksaan Administrasi Casis Polri

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat Irjen Pol Jhonny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P. melakukan pengecekan verifikasi dan pemeriksaan administrasi awal penerimaan anggota Polri T.A....

    More like this

    Kapolda Papua Barat Cek Langsung Pemeriksaan Administrasi Casis Polri

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat Irjen Pol Jhonny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P. melakukan...

    Bidhumas Polda Papua Barat Raih Penghargaan pada Rakernis Humas 

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Divisi Humas Polri menggelar Rakernis Humas tahun anggaran 2024 dengan tema “Divisi Humas...

    Kebakaran Mini Market Swapen Akibat Korsleting Listrik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kebakaran mini market di kompleks swapen kelurahan Manokwari Barat pada Selasa petang...