29 C
Manokwari
Senin, Mei 19, 2025
29 C
Manokwari
More

    Natal Bersama, Bupati Manokwari Ajak Siswa Smada Pererat Kebersamaan dan Persatuan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengajak siswa SMA Negeri 2 (Smada) Manokwari mempererat kebersamaan dan persatuan dalam perayaan Natal bersama di sekolah tersebut, Selasa (12/12/2023).

    Hermus mengatakan perayaan Natal merupakan momentum untuk meningkatkan rasa persaudaraan dan kebersamaan, tanpa memandang perbedaan suku, agama, dan ras.

    Baca juga:  Liga Inggris: Mo Salah Gagal Penalti, Liverpool Ditumbangkan Leicester

    “Perayaan Natal merupakan bukti keimanan kepada Tuhan. Siswa-siswi harus bersyukur bisa bersekolah di sini sebagai salah satu sekolah terbaik di Manokwari. Perayaan Natal ini juga menjadi instrumen untuk meningkatkan rasa persaudaraan dan kebersamaan,” ujarnya.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Bagikan Lapak Pasar Sementara di Taman Besi Sanggeng, Sempat Diwarnai Keributan

    Hermus juga mengajak agar guru, siswa, maupun orang tua untuk selalu mengucap syukur sebagai bukti keimanan, karena semua berharga di mata Tuhan.

    Baca juga:  Pemkab Bintuni Salurkan Beras CPP ke 24 Distrik, Sekda: Harus Hati-hati

    “Siswa-siswi sebagai generasi penerus harus rajin belajar untuk menyiapkan masa depan. Jangan banyak begadang main media sosial. Kiranya perayaan Natal ini membawa kesejukan dan kedamaian bagi kita semua,” pesan bupati. (LP3/Red)

    Latest articles

    386 Jemaah Calon Haji Papua Barat Berangkat ke Tanah Suci dari...

    0
    MAKASSAR, LinkPapua.com - Sebanyak 386 jemaah calon haji (JCH) asal Papua Barat yang tergabung dalam Kloter 25 resmi diberangkatkan ke tanah suci dari Embarkasi...

    More like this

    386 Jemaah Calon Haji Papua Barat Berangkat ke Tanah Suci dari Embarkasi Makassar

    MAKASSAR, LinkPapua.com - Sebanyak 386 jemaah calon haji (JCH) asal Papua Barat yang tergabung...

    Timnas Indonesia Panggil 32 Pemain Lawan China dan Jepang, Lilipaly-Asnawi Comeback

    JAKARTA, LinkPapua.com – Timnas Indonesia resmi memanggil 32 pemain untuk menghadapi dua laga krusial...

    Personil Polres Pegaf ikut Evakuasi Korban Banjir di Pegaf

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Sebanyak 35 personil gabungan Polres Pegunungan Arfak Basarnas dan TNI dikerahkan untuk pencarian...